Hasil Liga Inggris 2021/2022: Bantai Newcastle, Tottenham Hotspur Gusur Arsenal

Senin, 04 April 2022 - 00:40 WIB
Tottenham Hotspur mengamankan tiga poin penting usai membantai Newcastle United/foto/Twitter
LONDON - Tottenham Hotspur mengamankan tiga poin penting usai membantai Newcastle United pada pekan 31 Liga Primer Inggris 2021/2022. Spurs menang telak 5-1 di Stadion Tottenham Hotspur, London, Inggris, Minggu (3/4/2022) malam WIB.

Hasil itu membuat Tottenham naik ke peringkat 4 besar, menggusur Arsenal. Tottenham dan Arsenal mengemas poin sama, 54, namun Spurs unggul produktivitas gol. Spurs tertinggal lima angka dari peringkat 3 Chelsea.



Jalannya pertandingan babak pertama, tampil di hadapan publiknya, Tottenham tampil cukup agresif. Tim besutan Antonio Conte itu terus melancarkan serangan ke pertahanan Newcastle sejak menit awal.



The Lilywhites –julukan Tottenham- seringkali melakukan serangan dari sektor sayap dengan umpan-umpan silangnya. Namun serangan itu masih bisa diantisipasi dengan baik oleh Newcastle.



Meski begitu, bukan berarti Newcastle tidak melawan. Tim yang dinahkodai Eddie Howe itu juga beberapa kali melakukan serangan balik cepat meskipun hasilnya nihil.

Hingga akhirnya, Newcastle justru mampu unggul lebih dulu di menit ke-39. Gol tersebut dicetak oleh Fabian Schar dari tendangan bebas yang dieksekusinya. Tottenham pun tertinggal 0-1.

Setelah itu, The Lilywhites meresponnya dengan baik. Mereka berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-43. Ben Davies mampu mengkonversi umpan matang yang diberikan oleh Son Heung-min.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More