Ketika Pemain Atletico Madrid U-18 Keliling Jakarta, Nikmati Keindahan Monas dan Kota Tua
Kamis, 14 April 2022 - 13:00 WIB
JAKARTA - Libur tampil di International Youth Championship (IYC) 2021 dimanfaatkan skuad Atletico Madrid U-18 berkeliling Jakarta, Indonesia, pada Kamis (14/4/2022) siang ini. Mereka mengunjungi sejumlah destinasi wisata di Jakarta seperti Kota Tua dan Monumen Nasional (Monas).
Los Rojiblancos -julukan Atletico Madrid- muda tengah mengikuti IYC 2021 yang berlangsung di Jakarta, 13-19 April. Mereka akan berhadapan dengan tiga tim lainnya, yakni Barcelona U-18, Indonesia All Star U-20, dan Bali United U-18 . Mereka bermain dengan format fase grup, perebutan juara ketiga, dan final.
Pada pertandingan pertamanya yang berlangsung Rabu (13/4/2022), Atletico Madrid U-18 membungkam Bali United U-18 dengan skor meyakinkan 5-0. Sementara, Barcelona U-18 ditahan imbang 0-0 Indonesia All Star U-20.
Saat ini, para pemain tengah menikmati waktu senggang sebelum kembali bertanding pada esok hari atau Jumat (15/4/2022). Para pemain Atletico Madrid U-18 memilih menikmati waktu senggang dengan keliling kota Jakarta.
Los Rojiblancos muda akan mengunjungi sejumlah destinasi wisata seperti Kota Tua dan Monas. Awalnya, mereka akan terlebih dahulu mengunjungi Kota Tua sebelum bertolak ke Monas.
Di sana, mereka akan menikmati waktu senggang dengan mengunjungi Museum Keramik dan Museum Sejarah. Lalu, setelah itu mereka akan bertolak ke Monas dan akan berkeliling di sekitarnya.
Tentu, kegiatan ini bisa menjadi cara lain mengenalkan Kota Jakarta kepada dunia. Sementara itu, untuk selanjutnya Atletico Madrid U-18 akan berhadapan dengan Barcelona U-18. Pertandingan itu akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS) pada Jumat (15/4/2022) Pukul 21.30 WIB.
Los Rojiblancos -julukan Atletico Madrid- muda tengah mengikuti IYC 2021 yang berlangsung di Jakarta, 13-19 April. Mereka akan berhadapan dengan tiga tim lainnya, yakni Barcelona U-18, Indonesia All Star U-20, dan Bali United U-18 . Mereka bermain dengan format fase grup, perebutan juara ketiga, dan final.
Baca Juga
Pada pertandingan pertamanya yang berlangsung Rabu (13/4/2022), Atletico Madrid U-18 membungkam Bali United U-18 dengan skor meyakinkan 5-0. Sementara, Barcelona U-18 ditahan imbang 0-0 Indonesia All Star U-20.
Saat ini, para pemain tengah menikmati waktu senggang sebelum kembali bertanding pada esok hari atau Jumat (15/4/2022). Para pemain Atletico Madrid U-18 memilih menikmati waktu senggang dengan keliling kota Jakarta.
Baca Juga
Los Rojiblancos muda akan mengunjungi sejumlah destinasi wisata seperti Kota Tua dan Monas. Awalnya, mereka akan terlebih dahulu mengunjungi Kota Tua sebelum bertolak ke Monas.
Di sana, mereka akan menikmati waktu senggang dengan mengunjungi Museum Keramik dan Museum Sejarah. Lalu, setelah itu mereka akan bertolak ke Monas dan akan berkeliling di sekitarnya.
Tentu, kegiatan ini bisa menjadi cara lain mengenalkan Kota Jakarta kepada dunia. Sementara itu, untuk selanjutnya Atletico Madrid U-18 akan berhadapan dengan Barcelona U-18. Pertandingan itu akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS) pada Jumat (15/4/2022) Pukul 21.30 WIB.
(sha)
Lihat Juga :
tulis komentar anda