Sering Jatuh di MotoGP 2022, Marc Marquez Akui Motor Banyak Masalah

Minggu, 01 Mei 2022 - 15:00 WIB
"Jadi kami kembali ke pengaturan sebelumnya, saya sekarang kembali dengan basis yang sama dengan pembalap Honda lainnya. Tetapi memang benar bahwa dalam kasus pribadi saya masalahnya tidak terpecahkan," ucapnya.

Lebih lanjut, Marquez mengakui motornya memiliki banyak masalah di bagian depan dan kecepatan yang lambat saat berbelok. Itu membuatnya kehilangan cukup banyak waktu.

Karena itu dia ingin Honda menemukan cara untuk bisa membuat motornya berkembang. Tetapi, yang terpenting adalah mengurangi resiko terjatuh.

"Kami memiliki banyak masalah dengan bagian depan, belokannya lambat. Kami harus menemukan bagaimana kami bisa berkembang. Karena begitu saya menambah kecepatan, saya berisiko jatuh," jelasnya.



Seri keenam MotoGP 2022 akan berlangsung di Sirkuit Jerez, Minggu (1/4/2022) malam. Marquez tentu akan mengeluarkan semua kemampuan terbaiknya agar bisa meraih hasil terbaik di depan fans setianya.
(mirz)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More