Final Piala Uber 2022: Korea Selatan Juara, Kalahkan China 3-2

Sabtu, 14 Mei 2022 - 20:26 WIB
Korea Selatan akhirnya meratui Piala Uber 2022 setelah melibas China 3-2 di partai Final. Ini setelah Sim Yu Jin mengalahkan Wang Zi Yi 28-26, 18-21, dan 21-8. Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
BANGKOK - Korea Selatan akhirnya meratui Piala Uber 2022 setelah melibas China 3-2 di partai Final. Gelar didapat setelah Sim Yu Jin mengalahkan Wang Zi Yi 28-26, 18-21, dan 21-8 di laga terakhir.



Bermain di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Sabtu (14/5/2022) laga berlangsung ketat. Memulai gim pertama kedua pemain membuat laga berlangsung sengit.

Mereka sama-sama mengancam dengan memasukkan beberapa kali poin beruntun. Ketika ada yang memimpin, maka tak lama kemudian akan disamakan.

Kedua pemain ada waktunya masing-masing mendapatkan momentum, dan ada juga dipatahkan. Sampai di interval pertama Wang Zhi Yi unggul tipis 11-10.



Laga tetap berlangsung ketat memasuki interval kedua. Meski Sim Yu Jin dalam keadaan terus memimpin, tapi Wang Zhi Yi selalu berada satu poin di belakangnya.

Kedua pemain bersaing ketat hingga poin 20-20 di papan skor. Di sini mereka tak ada yang mau mengalah satu sama lain. Poin fantastis pun tercipta yakni 28-26 di akhir gim pertama untuk kemenangan Sim Yu Jin.

Di gim kedua, laga tidak seketat gim pertama tadi. Kali ini Sim Yu Jin tampak mengendorkan serangannya. Dia tertinggal di poin-poin awal hingga berselisih empat angka.

Wang Zhi Yi menikmati jalannya permainan dengan mencatat poin beruntun berikutnya. Dia pun menutup interval pertama dengan skor 11-5.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More