Lionel Messi Pergi, Barcelona Kelimpungan Cari Eksekutor Tendangan Bebas
Senin, 05 September 2022 - 17:00 WIB
BARCELONA - Barcelona bisa mengalahkan Sevilla 3-0 pada jordana keempat Liga Spanyol 2022/2023. Tapi, itu belum mengatasi masalah yang dialami Blaugrana, yakni sulit mencetak gol dari tendangan bebas.
Barcelona meraih tiga poin di Sanchez Pizjuan, Minggu (4/9/2022) berkat gol Raphinha (21’), Robert Lewandowski (36’), dan Eric Garcia (50’). Namun, tidak ada satupun yang berasal dari bola mati atau set piece.
Xavi Hernandez sebenarnya telah meningkatkan performa Blaugrana disejumlah aspek. Salah satunya catatan tandang. Klub Catalan itu belum pernah kalah saat jadi tim tamu di Liga Spanyol musim ini.
Hanya saja, masih ada satu masalah yang sampai saat ini belum terselesaikan. Xavi masih kesulitan menemukan pencetak gol dari tendangan bebas.
Persoalan ini muncul sejak Blaugrana ditinggal Lionel Messi. Hijrahnya penyerang asal Argentina itu ke Paris Saint-Germain (PSG) mengurangi opsi Barcelona dalam mencetak gol.
Setelah La Pulga pergi, Barcelona tidak punya lagi pemain yang bisa dianggap spesialis tendangan bebas. Rendahnya akurasi menyebabkan peluang dari set piece terbuang percuma.
Semenjak kepergian Messi, Blaugrana hingga saat ini belum pernah mencetak gol dari tendangan bebas secara langsung. Pemandangan ini sudah berlangsung selama 15 bulan.
Gol terakhir Barcelona dari tendangan bebas dicetak Messi saat melawan Valencia pada awal Mei 2021. Itu menjadi gol ke-50 nya dari tendangan bebas.
Baca Juga
Barcelona meraih tiga poin di Sanchez Pizjuan, Minggu (4/9/2022) berkat gol Raphinha (21’), Robert Lewandowski (36’), dan Eric Garcia (50’). Namun, tidak ada satupun yang berasal dari bola mati atau set piece.
Xavi Hernandez sebenarnya telah meningkatkan performa Blaugrana disejumlah aspek. Salah satunya catatan tandang. Klub Catalan itu belum pernah kalah saat jadi tim tamu di Liga Spanyol musim ini.
Hanya saja, masih ada satu masalah yang sampai saat ini belum terselesaikan. Xavi masih kesulitan menemukan pencetak gol dari tendangan bebas.
Persoalan ini muncul sejak Blaugrana ditinggal Lionel Messi. Hijrahnya penyerang asal Argentina itu ke Paris Saint-Germain (PSG) mengurangi opsi Barcelona dalam mencetak gol.
Setelah La Pulga pergi, Barcelona tidak punya lagi pemain yang bisa dianggap spesialis tendangan bebas. Rendahnya akurasi menyebabkan peluang dari set piece terbuang percuma.
Semenjak kepergian Messi, Blaugrana hingga saat ini belum pernah mencetak gol dari tendangan bebas secara langsung. Pemandangan ini sudah berlangsung selama 15 bulan.
Gol terakhir Barcelona dari tendangan bebas dicetak Messi saat melawan Valencia pada awal Mei 2021. Itu menjadi gol ke-50 nya dari tendangan bebas.
tulis komentar anda