Timnas Indonesia U-20 Cukur Timor Leste, Netizen: Hokky Bawa Hoki

Rabu, 14 September 2022 - 22:42 WIB
Hokky Caraka mencetak hat-trick saat Timnas Indonesia U-20 mencukur Timor Leste U-20 dengan skor 4-0 di matchday pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2022. Foto: PSSI
SURABAYA - Hokky Caraka mencetak hat-trick saat Timnas Indonesia U-20 mencukur Timor Leste U-20 dengan skor 4-0 di matchday pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2022 . Netizen sebut Hokky sebagai pembawa hoki.

Bermain di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/9/2022) malam WIB, Timnas Indonesia U-20 mencetak gol melalui aksi Hokky Caraka yang mencetak hat-trick pada menit ke-11, 30, dan 49. Adapun, satu gol lagi dicetak Rabbani Tasnim di menit ke-89.





Di media sosial, nama Hokky Caraka jadi topik panas perbincangan netizen. Berbagai pujian mengalir untuk pemain kelahiran Gunung Kidul, 21 Agustus 2004 tersebut.

Ada netizen yang meyakini Hokky sebagai calon striker lokal untuk Timnas Indonesia senior. Ada pula yang menyebutnya sebagai pembawa hoki alias keberuntungan bagi Timnas Indonesia kelompok umur.

"Semoga Hokky selalu membawa hoki untuk Timnas Indonesia," komentar akun @dederudiana960.

Sebetulnya, bukan kali ini Hokky Caraka tampil sebagai bintang kemenangan Timnas Indonesia kelompok umur. Ketika Timnas Indonesia U-19 mencukur Brunei U-19 di Grup A Piala AFF U-19 2022 , Hokky juga sukses memborong banyak gol.

Di pertandingan itu, Hokky memborong empat gol alias quattrick untuk membantu Skuad Garuda menang. Tak heran, Hokky dianggap sebagai mesin gol sekaligus jimat di lini serang Skuad Garuda.

"Stiker lokal masa depan timnas senior," tulis pemilik akun @hardmerchsecond.rbg.

Dengan kemenangan itu, Timnas Indonesia U-20 bercokol di posisi kedua klasemen Grup F dengan tiga poin dari satu laga. Adapun, di posisi puncak klasemen ditempati Vietnam U-20.
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More