8 Fakta Menarik Jelang Laga Man United vs AFC Bournmouth

Sabtu, 04 Juli 2020 - 08:08 WIB
Manchester United akan menjalani laga krusial melawan AFC Bournemouth pada pertandingan lanjutan pekan 33 Liga Inggris 2019/2020 di Stadion Old Trafford, Sabtu (4/7) malam WIB / Foto: Kolase
MANCHESTER - Manchester United akan menjalani laga krusial melawan AFC Bournemouth pada pertandingan lanjutan pekan 33 Liga Inggris 2019/2020 di Stadion Old Trafford, Sabtu (4/7) malam WIB. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer bakal mencoba untuk menjaga benteng pertahanan pada laga tersebut.

United punya catatan yang bagus saat bermain di kandang sendiri. Statistik menyebut jika Setan Merah tidak terkalahkan selama menjamu Bournemouth di semua kompetisi. (Baca juga: 8 Perubahan yang Bikin MU Makin Tokcer )

Tapi Solskjaer patut mewaspadai tim tamu mengingat pada pertemuan pertama di Liga Inggris, Bournemouth berhasil keluar sebagai pemenang (0-1). Pelatih bisa memanfaatkan peran Bruno Fernandes.

Fernandes bisa menjadi pembeda pada permainan United. Sejak tiba di Old Trafford dia sudah membukukan lima gol dan tiga assist dalam delapan pertandingan yang telah dijalaninya di Liga Inggris musim ini.

8 Fakta Menarik Jelang Laga Manchester United vs AFC Bournemouth



1. Manchester United belum terkalahkan dalam delapan pertandingan kandang melawan AFC Bournemouth (7 menang dan sekali seri).

2. Manchester United belum terkalahkan dalam 15 pertandingan di semua kompetisi (11 menang dan 4 seri). Itu merupakan catatan terpanjang sejak November 2016-Januari 2017 (17 pertandingan tanpa menderita kekalahan).

3. Manchester United ingin memenangkan empat pertandingan liga kandang secara beruntun tanpa kebobolan untuk pertama kalinya sejak enam pertandingan berakhir pada Oktober 2017.

4. Manchester United telah menjaga delapan clean sheet dalam 13 pertandingan liga terakhir mereka. (Baca juga: Kevin De Bruyne, Penyihir Lapangan Tengah Manchester City )
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More