Hasil dan Klasemen Liga Europa, Jumat (7/10/2022): MU dan Arsenal Berjaya, AS Roma Meradang
Jum'at, 07 Oktober 2022 - 06:30 WIB
LONDON - Lanjutan pertandingan Liga Europa 2022/2023 telah selesai digelar. Kali ini Manchester United (MU) dan Arsenal sama-sama meraih kemenangan. Namun, AS Roma harus gigi jari.
Di Grup E, MU melakukan comeback saat melawan Omonia Nicosia di GSP Stadium. Tertinggal 0-1, wakil Liga Inggris itu akhirnya menang 3-2.
Marcus Rashford (53, 84) dan Anthony Martial (63) menjadi pahlawan kemenangan MU. Sedangkan gol tuan rumah dicetak Karim Ansarifard (34) dan Nikolas Panayiotou (85).
Namun, kemenangan ini belum membuat MU menguasai klasemen sementara. Sebab, mereka hanya menempati posisi dua dengan enam poin dari tiga laga, tertinggal tiga poin dari Real Sociedad yang mengalahkan FC Sheriff 2-0.
Poin penuh juga diraih Arsenal saat menjamu Bodo/Glimt di Grup A. Tampil di Emirates Stadium, Meriam London meledak dan memetik kemenangan 3-0. Hasil ini membuat armada Mikel Arteta memimpin klasemen sementara dengan enam poin.
Namun, sukses serupa tidak daraih AS Roma. Meladeni Real Betis di Olimpico, wakil Liga Italia itu tumbang 1-2. Padahal, mereka sempat unggul lewat penalti Paulo Dybala (34).
Tapi, Real Betis bisa membalasnya dan membalikkan keadaan berkat gol Guido Rodriguez (40) dan Luis Henrique (88). Alhasil, utusan Liga Spanyol itu makin kokoh di puncak klasemen Grup C dengan sembilan poin.
Baca Juga
Di Grup E, MU melakukan comeback saat melawan Omonia Nicosia di GSP Stadium. Tertinggal 0-1, wakil Liga Inggris itu akhirnya menang 3-2.
Marcus Rashford (53, 84) dan Anthony Martial (63) menjadi pahlawan kemenangan MU. Sedangkan gol tuan rumah dicetak Karim Ansarifard (34) dan Nikolas Panayiotou (85).
Namun, kemenangan ini belum membuat MU menguasai klasemen sementara. Sebab, mereka hanya menempati posisi dua dengan enam poin dari tiga laga, tertinggal tiga poin dari Real Sociedad yang mengalahkan FC Sheriff 2-0.
Poin penuh juga diraih Arsenal saat menjamu Bodo/Glimt di Grup A. Tampil di Emirates Stadium, Meriam London meledak dan memetik kemenangan 3-0. Hasil ini membuat armada Mikel Arteta memimpin klasemen sementara dengan enam poin.
Namun, sukses serupa tidak daraih AS Roma. Meladeni Real Betis di Olimpico, wakil Liga Italia itu tumbang 1-2. Padahal, mereka sempat unggul lewat penalti Paulo Dybala (34).
Tapi, Real Betis bisa membalasnya dan membalikkan keadaan berkat gol Guido Rodriguez (40) dan Luis Henrique (88). Alhasil, utusan Liga Spanyol itu makin kokoh di puncak klasemen Grup C dengan sembilan poin.
tulis komentar anda