Preview Juventus vs Inter Milan: Nerazzurri Favorit Derby d'Italia
Minggu, 06 November 2022 - 06:06 WIB
TURIN - Juventus vs Inter Milan akan jadi big match Serie A Liga Italia 2022/2023 paling panas musim ini. Nerazzuri lebih difavoritkan pada pertandingan bertajuk Derby d'Italia tersebut.
Pertandingan antara Juventus vs Inter Milan akan berlangsung di Allianz Stadium, Turin, Senin (7/11/2022) dini hari waktu Indonesia. Kick-off digelar pukul 02.45 WIB.
Meski Juventus berstatus sebagai tuan rumah, tim yang difavoritkan menang justru Nerazzurri (julukan Inter Milan). Sebab, kedua tim sedang dalam trend teranyar yang jauh berbeda.
Inter Milan masih belum terkalahkan dalam empat laga terakhir di Liga Italia. Sementara Juventus terlempar ke posisi kedelapan di klasemen setelah mengalami empat hasil imbang dan dua kekalahan.
Tak cuma itu, Juventus juga baru saja tersingkir dari Liga Champions 2022/2023 . Skuad berjuluk Nyonya Tua terpaksa bermain di Liga Europa setelah finis di posisi ketiga klasemen grup H usai kalah 3-4 di tangan Benfica.
Menurut legenda timnas Brasil, Roberto Carlos, pertandingan Juventus vs Inter Milan ini akan menjelaskan ketimpangan kondisi kedua tim musim ini. Adapun, Juventus memiliki kesempatan untuk bangkit tapi keunggulan masih untuk Inter Milan, akan tetapi secara realistis Inter Milan lebih difavoritkan menang.
“Ini akan menjadi pertandingan yang sangat taktis: tak satu pun dari keduanya bisa membuat kesalahan. Inter harus berkonsolidasi, Juve (harus) pulih dan bangkitkan kembali moral mereka. Bagi saya, Inter sedikit difavoritkan,” ucap Roberto Carlos dikutip JuveFC, Sabtu (5/11/2022).
Laga ini juga penting bagi kedua klub dalam memperbaiki posisi di klasemen. Untuk Juventus, seandainya menang mereka bisa menyalip beberapa tim di atasnya -termasuk Inter- dan merangsek ke peringkat 5 klasemen Serie A.
Sementara kemenangan untuk Inter akan membawa mereka menuju tiga besar klasemen. Poin Nerazzurri akan setara Atalanta dengan 27 poin.
Pertandingan antara Juventus vs Inter Milan akan berlangsung di Allianz Stadium, Turin, Senin (7/11/2022) dini hari waktu Indonesia. Kick-off digelar pukul 02.45 WIB.
Baca Juga
Meski Juventus berstatus sebagai tuan rumah, tim yang difavoritkan menang justru Nerazzurri (julukan Inter Milan). Sebab, kedua tim sedang dalam trend teranyar yang jauh berbeda.
Inter Milan masih belum terkalahkan dalam empat laga terakhir di Liga Italia. Sementara Juventus terlempar ke posisi kedelapan di klasemen setelah mengalami empat hasil imbang dan dua kekalahan.
Tak cuma itu, Juventus juga baru saja tersingkir dari Liga Champions 2022/2023 . Skuad berjuluk Nyonya Tua terpaksa bermain di Liga Europa setelah finis di posisi ketiga klasemen grup H usai kalah 3-4 di tangan Benfica.
Menurut legenda timnas Brasil, Roberto Carlos, pertandingan Juventus vs Inter Milan ini akan menjelaskan ketimpangan kondisi kedua tim musim ini. Adapun, Juventus memiliki kesempatan untuk bangkit tapi keunggulan masih untuk Inter Milan, akan tetapi secara realistis Inter Milan lebih difavoritkan menang.
“Ini akan menjadi pertandingan yang sangat taktis: tak satu pun dari keduanya bisa membuat kesalahan. Inter harus berkonsolidasi, Juve (harus) pulih dan bangkitkan kembali moral mereka. Bagi saya, Inter sedikit difavoritkan,” ucap Roberto Carlos dikutip JuveFC, Sabtu (5/11/2022).
Laga ini juga penting bagi kedua klub dalam memperbaiki posisi di klasemen. Untuk Juventus, seandainya menang mereka bisa menyalip beberapa tim di atasnya -termasuk Inter- dan merangsek ke peringkat 5 klasemen Serie A.
Sementara kemenangan untuk Inter akan membawa mereka menuju tiga besar klasemen. Poin Nerazzurri akan setara Atalanta dengan 27 poin.
(sto)
tulis komentar anda