Kalahkan PSS Sleman, Madura United Jaga Asa Juara Liga 1

Kamis, 08 Desember 2022 - 17:39 WIB
Madura United berhasil mengalahkan PSS Sleman 1-0 pada lanjutan Liga 1 2022/2023. Hasil ini menjaga peluang meraih gelar. Foto: Twitter
SOLO - Madura United berhasil mengalahkan PSS Sleman 1-0 pada lanjutan Liga 1 2022/2023. Gol Lulinha di menit 60 menjadi pembeda, Kamis (8/12/2022).



Laga yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, itu sedikit berimbang. Namun PSS kesulitan memasuki kotak penalti Madura United.

Madura United mendapatkan peluang lebih dulu melalui tembakan Novan Sansongko pada menit 12. Namun, masih mampu digagalkan penjaga gawang PSS, Muhammad Ridwan.



Tak lama kemudian, Lulinha datang menyambar bola liar. Sayang tembakannya masih melebar tipis di sisi kiri gawang.

Memasuki menit 20, Madura United mendapat penalti. Namun, Muhamad Ridwan melakukan penyelamatan gemilang, membaca arah penalti dengan mulus

Menit 35, giliran PSS yang merespon. Tapi, tembakan Ze Valente dari jarak jauh juga belum akurat. Alhasil, skor tetapm 0-0.

Di penghujung babak pertama, Bayu Gatra melancarkan tembakan jarak jauh. Namun masih mampu digagalkan Muhamad Ridwan dengan heroic, skor 0-0 bertahan hingga jeda

Memasuki menit 52, PSS mendapat peluang emas lewat aksi individu Hokky Caraka. Namun sayang penyelesaian akhir bomber Timnas Indonesia U-20 itu masih melebar tipis.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More