PSM Makassar Perpanjang Rekor 12 Kali Tak Terkalahkan
Jum'at, 09 Desember 2022 - 06:10 WIB
Everton yang maju sebagai eksekutor tak menyia-nyiakan kesempatan ini. Ia mampu mencatatkan namanya di papan skor. PSM unggul 1-0 atas Persita.
Pendekar Cisadane tak butuh waktu lama mencari gol penyeimbang. Menit 41, percobaan ketiga Vidal akhirnya mampu menjebol gawang Reza. Skor 1-1 bagi kedua tim bertahan sampai turun minum.
Baca juga: Lawan PSM, Alfredo Vera Instruksikan Anak Asuhnya Fokus
Di awal babak kedua, Persita sejatinya mampu menjebol gawang PSM. Sundulan Vidal berhasil melewati Reza hingga masuk ke gawangnya. Namun gol ini dianulir wasit, karena terperangkap offside.
Menit 60, PSM unggul lebih dulu lewat gol spektakuler Yance Sayuri. Sepakan setengah volinya meluncur deras dan tak bisa ditahan Dhika. Skor 2-1 Juku Eja unggul lagi.
Ketertinggalan ini membuat Persita melakukan pergantian cepat. Alvredo Vera memasukkan Osas Saha dan Paulo Sitanggang, lalu menarik Elisa Basna dan Wildan Ramdhani di menit 69.
Namun PSM malah memperlebar skor di menit 83. Giliran Kenzo Nambu yang berhasil menjebol gawang Dhika. Skor 3-1 membuat Juku Eja mengunci kemenangan atas Persita.
Asisten Pelatih PSM, Ahmad Amiruddin mengatakan, hasil ini ialah kerja keras semua pemain. Ia mengaku timnya memang layak menang, karena menguasai jalannya pertandingan.
"Kami di babak pertama, lebih banyak chance dari pada tim lawan, begitu pun di babak kedua. Terpenting kerja keras pemain yang paling utama," katanya dalam sesi konferensi pers usai laga, kemarin.
Pendekar Cisadane tak butuh waktu lama mencari gol penyeimbang. Menit 41, percobaan ketiga Vidal akhirnya mampu menjebol gawang Reza. Skor 1-1 bagi kedua tim bertahan sampai turun minum.
Baca juga: Lawan PSM, Alfredo Vera Instruksikan Anak Asuhnya Fokus
Di awal babak kedua, Persita sejatinya mampu menjebol gawang PSM. Sundulan Vidal berhasil melewati Reza hingga masuk ke gawangnya. Namun gol ini dianulir wasit, karena terperangkap offside.
Menit 60, PSM unggul lebih dulu lewat gol spektakuler Yance Sayuri. Sepakan setengah volinya meluncur deras dan tak bisa ditahan Dhika. Skor 2-1 Juku Eja unggul lagi.
Ketertinggalan ini membuat Persita melakukan pergantian cepat. Alvredo Vera memasukkan Osas Saha dan Paulo Sitanggang, lalu menarik Elisa Basna dan Wildan Ramdhani di menit 69.
Namun PSM malah memperlebar skor di menit 83. Giliran Kenzo Nambu yang berhasil menjebol gawang Dhika. Skor 3-1 membuat Juku Eja mengunci kemenangan atas Persita.
Asisten Pelatih PSM, Ahmad Amiruddin mengatakan, hasil ini ialah kerja keras semua pemain. Ia mengaku timnya memang layak menang, karena menguasai jalannya pertandingan.
"Kami di babak pertama, lebih banyak chance dari pada tim lawan, begitu pun di babak kedua. Terpenting kerja keras pemain yang paling utama," katanya dalam sesi konferensi pers usai laga, kemarin.
Lihat Juga :
tulis komentar anda