Sambut Kemenangan Argentina, Warga Polman Penuhi Nazar Jalan Kaki 7 KM
Senin, 19 Desember 2022 - 08:55 WIB
POLMAN - Para pendukung Timnas Argentina di Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat larut dalam kegembiraan tim kesayangan mereka. Sebagai ungkapan kegembiraan atas kemenangan Argentina pada Piala Dunia Qatar itu, mereka rela berjalan kaki sejauh 7 kilometer, Senin (19/12/2022) dini hari.
Terungkap bahwa aksi jalan kaki itu untuk memenuhi nazar yang sudah mereka sampaikan sebelumnya. "Ini memang nazar kami jika Argentina menang, kami akan jalan kaki. Begitu penerimaan piala, kami langsung jalan kaki sekitar 6-7 kilometer," ujar salah seorang warga yang ikut dalam aksi jalan kaki.
Aksi jalan kaki dimulai dari perempatan lampu merah Mambulillung di Kelurahan Wattang, Kecamantan Polewali. Sepanjang jalan, masyarakat yang merayakan kemenangan Lionel Messi Cs itu bernyanyi dan meneriakkan yel-yel Argentina.
Usai memenuhi nazar jalan kaki 7 kilometer, para pendukung Argentina ini menggelar sujud syukur di tengah jalan. Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022 usai mengandaskan Prancis lewat adu pinalti setelah kedua tim mencatatkan skor imbang 3-3 hingga perpanjangan waktu.
Argentina menyudahi perlawan Timnas Prancis lewat adu pinalti dengan kemenangan 4-2. Kemenangan ini disambut beragam cara mengungkap kegembiraan para penggemar, termasuk warga Polman yang melakukan aksi jalan keki.
Terungkap bahwa aksi jalan kaki itu untuk memenuhi nazar yang sudah mereka sampaikan sebelumnya. "Ini memang nazar kami jika Argentina menang, kami akan jalan kaki. Begitu penerimaan piala, kami langsung jalan kaki sekitar 6-7 kilometer," ujar salah seorang warga yang ikut dalam aksi jalan kaki.
Baca Juga
Aksi jalan kaki dimulai dari perempatan lampu merah Mambulillung di Kelurahan Wattang, Kecamantan Polewali. Sepanjang jalan, masyarakat yang merayakan kemenangan Lionel Messi Cs itu bernyanyi dan meneriakkan yel-yel Argentina.
Usai memenuhi nazar jalan kaki 7 kilometer, para pendukung Argentina ini menggelar sujud syukur di tengah jalan. Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022 usai mengandaskan Prancis lewat adu pinalti setelah kedua tim mencatatkan skor imbang 3-3 hingga perpanjangan waktu.
Argentina menyudahi perlawan Timnas Prancis lewat adu pinalti dengan kemenangan 4-2. Kemenangan ini disambut beragam cara mengungkap kegembiraan para penggemar, termasuk warga Polman yang melakukan aksi jalan keki.
(don)
tulis komentar anda