Chelsea Buka Pembicaraan dengan Benfica Bahas Enzo Fernandez
Sabtu, 31 Desember 2022 - 14:00 WIB
LONDON - Chelsea mengambil langkah serius demi menggaet Enzo Fernandez dari Benfica. Saat ini The Blues dilaporkan sedang dalam pembicaraan dengan tim asal Portugal tersebut.
Itu sebagaimana dilaporkan Fabrizio Romano pada akun twitter pribadinya. Pakar transfer Eropa itu mengklaim Chelsea siap menebus Fernandez dengan mahar yang besar ketimbang menebusnya dengan klausul penuh sebesar 120 juta Euro (Rp1,9 triliun).
Fernandez pun dikabarkan sudah setuju dengan kepindahannya ke Chelsea . Namun kubu Benfica masih keras kepala meminta klausul penuh tersebut. Maka dari itulah saat ini kubu The Blues sedang melakukan pembicaraan lebih lanjut dengan Benfica.
BACA JUGA: Kenang Pele, Mike Tyson: Pria Baik yang Tak Pernah Bicara Buruk tentang Siapa Pun
"Chelsea sedang dalam pembicaraan langsung dengan Benfica mengenai penandatanganan Enzo Fernandez. Mereka ingin membayar biaya yang besar daripada klausul rilis penuh € 120 juta," cuit Romano dalam akun twitternya, Jumat (30/12/2022).
"Benfica selalu meminta klausul € 120 juta penuh, sementara bintang Argentina itu mengatakan ya kepada Chelsea," sambungnya.
Fernandez memang menjadi salah satu nama panas yang menjadi perburuan klub besar di bursa transfer musim dingin atau Januari 2023. Hal tersebut tak luput dari performa apiknya bersama Timnas Argentina di Piala Dunia 2022.
BACA JUGA: Santos Beberkan Detail Prosesi Pemakaman Pele
Selain membawa Timnas Argentina keluar sebagai juara, Fernandez juga dinobatkan sebagai pemain muda terbaik di Piala Dunia 2022. Tercatat, pemain berusia 21 tahun itu mengemas satu gol dan satu assist dari tujuh penampilannya.
Sementara saat ini, Fernandez masih memiliki kontrak bersama Benfica sampai 2027 mendatang. Namun bukan tidak mungkin Chelsea bisa membajaknya dengan biaya yang fantastis.
Jika Chelsea benar mendapatkan Fernandez, maka Manchester United lagi-lagi kena tikung. Sebelumnya, tim yang dinahkodai Erik Ten Hag itu kalah dari Liverpool dalam perburuan Cody Gakpo. Padahal, banyak yang mengaitkan Gakpo akan gabung ke Man United.
Itu sebagaimana dilaporkan Fabrizio Romano pada akun twitter pribadinya. Pakar transfer Eropa itu mengklaim Chelsea siap menebus Fernandez dengan mahar yang besar ketimbang menebusnya dengan klausul penuh sebesar 120 juta Euro (Rp1,9 triliun).
Fernandez pun dikabarkan sudah setuju dengan kepindahannya ke Chelsea . Namun kubu Benfica masih keras kepala meminta klausul penuh tersebut. Maka dari itulah saat ini kubu The Blues sedang melakukan pembicaraan lebih lanjut dengan Benfica.
BACA JUGA: Kenang Pele, Mike Tyson: Pria Baik yang Tak Pernah Bicara Buruk tentang Siapa Pun
"Chelsea sedang dalam pembicaraan langsung dengan Benfica mengenai penandatanganan Enzo Fernandez. Mereka ingin membayar biaya yang besar daripada klausul rilis penuh € 120 juta," cuit Romano dalam akun twitternya, Jumat (30/12/2022).
"Benfica selalu meminta klausul € 120 juta penuh, sementara bintang Argentina itu mengatakan ya kepada Chelsea," sambungnya.
Fernandez memang menjadi salah satu nama panas yang menjadi perburuan klub besar di bursa transfer musim dingin atau Januari 2023. Hal tersebut tak luput dari performa apiknya bersama Timnas Argentina di Piala Dunia 2022.
BACA JUGA: Santos Beberkan Detail Prosesi Pemakaman Pele
Selain membawa Timnas Argentina keluar sebagai juara, Fernandez juga dinobatkan sebagai pemain muda terbaik di Piala Dunia 2022. Tercatat, pemain berusia 21 tahun itu mengemas satu gol dan satu assist dari tujuh penampilannya.
Sementara saat ini, Fernandez masih memiliki kontrak bersama Benfica sampai 2027 mendatang. Namun bukan tidak mungkin Chelsea bisa membajaknya dengan biaya yang fantastis.
Jika Chelsea benar mendapatkan Fernandez, maka Manchester United lagi-lagi kena tikung. Sebelumnya, tim yang dinahkodai Erik Ten Hag itu kalah dari Liverpool dalam perburuan Cody Gakpo. Padahal, banyak yang mengaitkan Gakpo akan gabung ke Man United.
(yov)
tulis komentar anda