Andy Carroll Jadi Sorotan usai Bikin Christian Eriksen Berjalan Pakai Kruk

Minggu, 29 Januari 2023 - 14:02 WIB
loading...
Andy Carroll Jadi Sorotan usai Bikin Christian Eriksen Berjalan Pakai Kruk
Penyerang Reading Andy Carroll mendapat sorotan setelah melakukan tekel horor kepada gelandang Manchester United Christian Eriksen/Foto/Reuters
A A A
MANCHESTER - Penyerang Reading Andy Carroll mendapat sorotan setelah melakukan tekel horor kepada gelandang Manchester United Christian Eriksen di laga Piala FA 2022/2023 . Eriksen cedera cukup serius dan berjalan dengan menggunakan kruk.

Manchester United menyingkirkan Reading setelah menang 3-1 pada babak keempat Piala FA 2022/2023 di Old Trafford, Manchester, Minggu (29/1/2023) dini hari WIB. Gol The RedDevils dikemas Casemiro (54’ dan 58) serta Fred (66’). Reading mencetak gol hiburan lewat tandukan Amadou Salif Mbengue (72’).



Namun, kemenangan tersebut harus dibayar mahal dengan cederanya Eriksen. Pemain asal Denmark itu ditarik keluar usai menerima tekel horor dari Andy Carroll pada menit 54'. Eriksen pun berjalan menggunakan kruk ketika meninggalkan Old Trafford usai laga.

Aksi ganas Carroll tak hanya pada Eriksen. Mantan penyerang Liverpool itu pun melakukan pelanggaran kepada Casemiro yang mengakibatkan diusir wasit pada menit ke-65'.



Pelatih Man United Erik ten Hag mengonfirmasi bahwa Eriksen mengalami cedera engkel. “Selalu sulit untuk mengatakan, saat ini begitu singkat setelah pertandingan selesai, tapi ini (masalah) pergelangan kaki,” kata Ten Hag dilansir laman resmi klub, Minggu (29/1/2023).

Kendati demikian, Ten Hag mengakui belum tahu mengenai seberapa parah cedera yang dialami eks pemain Tottenham Hotspur dan Inter Milan itu. Pelatih asal Belanda itu baru bisa memberi informasi lebih jauh usai dilakukan pemeriksaan medis terhadap Eriksen.

“Kami harus melihat apa diagnosisnya, jadi butuh minimal 24 jam sebelum kami mengetahuinya dan kemudian saya dapat mengatakan lebih banyak,” pungkasnya.

Tentu kabar tersebut membuat fans Man United harap-harap cemas. Pasalnya, kontribusi Eriksen di lini tengah Man United tidak perlu diragukan.

Musim ini, posisi Eriksen di lini tengah Man United begitu tak tergantikan. Pemain berusia 30 tahun itu tampil sebanyak 30 laga di semua kompetisi, dengan terlibat dalam sebanyak 11 gol Man United, berupa dua gol dan sembilan assist.

Man United tentu rugi jika harus kehilangan Eriksen. Apalagi pada 17 Februari 2023 nanti, Man United akan berhadapan dengan raksasa Spanyol, Barcelona di ajang Liga Eropa 2022/2023.

(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1969 seconds (0.1#10.140)