Hasil Pertandingan Sepak Bola dan Klasemen, (4-5/2/2023): MU dan AS Roma Berpesta, Liverpool Kandas
loading...
A
A
A
MANCHESTER - Sejumlah pertandingan sepak bola lanjutan kompetisi besar Eropa telah digelar pada Sabtu-Minggu (4-5/2/2023). Kali ini Manchester United (MU) dan AS Roma meraih poin penuh. Sedangkan Atletico Madrid, Arsenal dan Liverpool terpeleset.
Kejutan terjadi pada lanjutan Liga Inggris 2022/2023. Ada dua tim papan atas kalah saat menghadapi lawan yang kualitasnya lebih rendah.
Arsenal harus mengakui kegigihan Everton saat tandang ke Goodison Park. The Gunners urung meraih poin karena kalah 0-1 akibat gol James Tarkowski pada menit ke-60.
Hasil negatif juga dialami Liverpool kala menyambangi markas Wolverhampton Wanderers di Stadion Molineux. The Reds dihajar 0-3.
Liverpool terkapar akibat gol bunuh diri Joel Matip (5), Craig Dawson (12) dan Ruben Neves (71). Hasil ini menambah keterpurukan pasukan Juergen Klopp di Liga Inggris musim ini.
Sebaliknya, MU justru menang 2-1 saat menjamu Crystal Palace di Old Trafford. Padahal Setan Merah harus kehilangan Casemiro akibat kartu merah langsung.
Beralih ke Liga Spanyol, Atletico Madrid harus puas bermain 1-1 kontra Getafe di Estadio Wanda Metropolitano, Minggu (5/2/2023) dini hari.
Atletico sebenarnya unggul lebih dulu lewat gol Angel Correa (60’). Tetapi, kemudian tim tamu membalas lewat penalti Enes Unal (83’).
Di Liga Italia, AS Roma memangsa Empoli 2-0 di Estadio Olimpico. Mereka menang 2-0 berkat gol cepat di babak pertama yang dicetak Roger Ibanez (2’) dan Tammy Abraham (6’).
Kejutan terjadi pada lanjutan Liga Inggris 2022/2023. Ada dua tim papan atas kalah saat menghadapi lawan yang kualitasnya lebih rendah.
Arsenal harus mengakui kegigihan Everton saat tandang ke Goodison Park. The Gunners urung meraih poin karena kalah 0-1 akibat gol James Tarkowski pada menit ke-60.
Hasil negatif juga dialami Liverpool kala menyambangi markas Wolverhampton Wanderers di Stadion Molineux. The Reds dihajar 0-3.
Liverpool terkapar akibat gol bunuh diri Joel Matip (5), Craig Dawson (12) dan Ruben Neves (71). Hasil ini menambah keterpurukan pasukan Juergen Klopp di Liga Inggris musim ini.
Sebaliknya, MU justru menang 2-1 saat menjamu Crystal Palace di Old Trafford. Padahal Setan Merah harus kehilangan Casemiro akibat kartu merah langsung.
Beralih ke Liga Spanyol, Atletico Madrid harus puas bermain 1-1 kontra Getafe di Estadio Wanda Metropolitano, Minggu (5/2/2023) dini hari.
Atletico sebenarnya unggul lebih dulu lewat gol Angel Correa (60’). Tetapi, kemudian tim tamu membalas lewat penalti Enes Unal (83’).
Di Liga Italia, AS Roma memangsa Empoli 2-0 di Estadio Olimpico. Mereka menang 2-0 berkat gol cepat di babak pertama yang dicetak Roger Ibanez (2’) dan Tammy Abraham (6’).