Hasil Tes Pramusim MotoGP 2023 Hari Kedua: Jorge Martin Tercepat

Sabtu, 11 Februari 2023 - 18:32 WIB
loading...
Hasil Tes Pramusim MotoGP...
Jorge Martin mencatat waktu tercepat pada tes pramusim MotoGP 2023 hari kedua, Sabtu (11/2/2023)./Foto/Twitter
A A A
SEPANG - Jorge Martin mencatat waktu tercepat pada tes pramusim MotoGP 2023 hari kedua di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (11/2/2023).Pembalap tim Pramac Ducati itu mengalahkan Miguel Oliveira dan Pol Espargaro yang menjadi tercepat kedua dan ketiga.

Kondisi gerimis mewarnai tes sesi pagi, dan menuju sore hari hujan semakin deras. Jorge Martin sempat mengalami crash setelah beberapa jam menggeber tunggangannya. Namun, dia tetap yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 58,736 detik.



Di awal sesi, pembalap tercepat di hari pertama, Jumat (10/2/2023), Marco Bezzecchi kembali mendominasi. Namun, posisinya melorot ke urutan 10 pada pukul 14.00 waktu setempat.

Di saat bersama, Jorge Martin diikuti Miguel Oliveira (RNF Aprilia), Pol Espargaro (GASGAS Tech3) di belakangnya. Sementara pesaing gelar musim lalu Fabio Quartararo (Yamaha) berada di posisi keempat dan Francesco Bagnaia (Ducati) di tempat kelima. Tapi, Bagnaia dan Quartararo semakin cepat ketimbang hari pertama.



Quartararo hari ini menambahkan beberapa ventilasi fairing yang lebih rendah ke prototipe Yamaha-nya. Hal itu mencatat kecepatan tertinggi yang mengesankan di angka 335,4 km/jam, sedikit lebih baik dari kemarin (334,3 km/jam).

Hal yang sama juga diperoleh Bagnaia. Dia dan Martin menyamai kecepatan Enea Bastianini di hari pertama yakni 336,4km/jam.

Namun hasil kurang memuaskan didapatkan tim Honda Repsol. Dua pembalapnya, Marc Marquez dan Joan Mir mengalami penurunan dengan hanya menempati masing-masing di urutan 13 dan 16.

Hasil Hari Kedua Tes Pramusim MotoGP 2023 Sepang, Sabtu (11/2/2023)

Rider Negara Tim Waktu Lap Kecepatan
1 = Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23) 1m 58.736s 13/17 336.4
2 = Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP 22) +0.103s 21/52 335.4
3 = Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16) +0.145s 11/29 334.3
4 = Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.161s 8/34 335.4
5 = Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23) +0.331s 8/35 336.4
6 = Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP 22) +0.376s 22/35 330.2
7 = Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) +0.382s 13/50 334.3
8 = Alex Rins SPA LCR Honda (RC213V) +0.427s 11/28 331.2
9 = Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23) +0.458s 17/32 332.3
10 = Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) +0.494s 7/30 331.2
11 = Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.553s 8/44 333.3
12 = Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) +0.625s 12/31 334.3
13 = Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +0.714s 9/36 333.3
14 = Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22) +0.766s 17/40 333.3
15 = Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22) +0.767s 15/35 333.3
16 = Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V) +0.896s 11/36 330.2
17 = Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22) +1.011s 9/36 331.2
18 = Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP 23) +1.034s 22/35 331.2
19 = Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16) +1.123s 27/47 330.2
20 = Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP 23) +1.281s 7/26 334.3
21 = Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +1.487s 19/32 330.2
22 = Cal Crutchlow GBR Yamaha Test Rider (YZR-M1) +1.618s 14/41 330.2
23 = Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)* +1.996s 19/32 326.2

Sumber: crash.net

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0931 seconds (0.1#10.140)