Zinedine Zidane Segera Kembali Melatih, 2 Klub Raksasa Eropa Siap Menampung

Selasa, 21 Februari 2023 - 02:00 WIB
loading...
Zinedine Zidane Segera...
Zinedine Zidane memberi sinyal bakal comeback ke lapangan hijau/Foto/Reuters
A A A
PARIS - Mantan pelatih Real Madrid Zinedine Zidane memberi sinyal bakal comeback ke lapangan hijau. Setelah memutuskan rehat, Zizou -sapaan Zinedine Zidane- kangen ingin kembali melatih.

Pada akhir musim 2021, Zinedine Zidane memutuskan menjauhi sementara ingar bingar sepak bola usai menangani Real Madrid. Meski sedang beristirahat, Zidan tetap beberapa kali dirumorkan bakal menangani klub.



Sebelumnya Zidane sempat dikabarkan bakal menggantikan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United, tetapi hal tersebut tak pernah terjadi. Bahkan dia sempat dikabarkan bakal melatih tim nasional (Timnas) Prancis.

Usai 18 bulan beristirahat, Zidane pun memberikan sinyal untuk segera comeback. Dia mengaku kembali melatih sebuah tim adalah tujuannya.



"Kembali melatih adalah tujuan saya," kata Zinedine Zidane dikutip dari Tribal Football, Minggu (19/2/2023).

Legenda Timnas Prancis itu tak mengetahui berapa lama waktu luang yang dimilikinya, sebelum kembali melatih. Zidane mengatakan sebelum akhir musim 2022/2023 berakhir masih belum memiliki klub, tetapi semua itu bisa saja cepat berubah karena ingin segera kembali menjadi seorang pelatih.

"Hari ini saya punya waktu luang, tapi saya tidak tahu berapa lama. Saya punya waktu sampai Juni mungkin, tapi bisa terjadi sangat cepat bahwa saya akan kembali melatih," sambungnya.

Lalu, klub mana yang akan menjadi tempat berlabuh Zidane? Setidaknya dua klub raksasa Eropa dikabarkan siap menampungnya. Pria berusia 50 tahun itu dirumorkan bakal menggantikan Christophe Galtier untuk melatih Paris Saint Germain (PSG).

Selain itu, masa depan Massimiliano Allegri sedang tidak jelas di Juventus. La Vecchia Signora dikabarkan bakal segera memecatnya dan menggantinya dengan Zidane.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Alex Pastoor Tolak Pinangan...
Alex Pastoor Tolak Pinangan Heerenveen: Mantap Dampingi Timnas Indonesia!
Shin Tae-yong Tiba di...
Shin Tae-yong Tiba di Indonesia didampingi Jeong Seok-seo, Kembali ke Timnas?
Kata-kata Shin Tae-yong...
Kata-kata Shin Tae-yong yang Menohok untuk Membalas Tudingan Pakai Buzzer
5 Pemain Top Dunia yang...
5 Pemain Top Dunia yang Gagal saat Melatih di Arab Saudi
Siapa Simon Tahamata,...
Siapa Simon Tahamata, Eks Pemain Belanda Keturunan Maluku yang Bakal Jadi Dirtek Timnas Indonesia
3 Hinaan Pelatih Sepak...
3 Hinaan Pelatih Sepak Bola Paling Mengguncang Dunia
Terima Kasih STY! Suporter...
Terima Kasih STY! Suporter Timnas Indonesia Antar Kepulangan Shin Tae-yong ke Korea
Comeback ke Barito Putera,...
Comeback ke Barito Putera, Vitor Tinoco Siap Bawa Laskar Antasari Berjaya
Celetukan Towel ke Shin...
Celetukan Towel ke Shin Tae-yong: Ada yang Belum Rela Dirinya Selesai!
Rekomendasi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
7 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
55 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
Iran Segera Serang Zionis...
Iran Segera Serang Zionis Israel dalam 1-2 Hari Ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved