Cristiano Ronaldo Kirim Bantuan untuk Korban Gempa Dahsyat Turki-Suriah

Senin, 06 Maret 2023 - 05:01 WIB
loading...
Cristiano Ronaldo Kirim...
Cristiano Ronaldo mengirimkan bantuan kepada para korban gempa dahsyat Turki dan Suriah. Megabintang Al-Nassr itu berusaha membantu para korban yang terkena dampak / Foto: Kolase DailyMail - Wikipedia
A A A
RIYADH - Cristiano Ronaldo mengirimkan bantuan kepada para korban gempa dahsyat Turki dan Suriah. Megabintang Al-Nassr itu berusaha membantu para korban yang terkena dampak.

Menurut laporan DailyMail, Minggu (5/3/2023), Ronaldo mengirim pesawat yang penuh dengan bantuan ke daerah-daerah yang terdampak bencana alam tersebut. Bantuan itu berupa tenda, makanan, bantal, selimut, tempat tidur, makanan dan susu bayi serta persediaan media untuk membantu upaya kemanusiaan.

Baca Juga: Menpora Sambut Baik Keinginan Pratama Arhan Membela Timnas Indonesia di SEA Games 2023

Ada harapan gerakan Ronaldo akan mendorong tokoh olahraga lainnya untuk mengikutinya dalam beberapa hari dan minggu mendatang. Sekadar informasi, ini bukan pertama kalinya Ronaldo memberikan sumbangan sebesar itu.

Ronaldo pernah membayar USD83.000 untuk membayar operasi otak anak dan menyumbangkan USD165.000 untuk membantu mendanai pusat kanker di negara asalnya Portugal.


Pemain yang dikenal dengan sebutan CR7, yang telah memegang peran duta besar untuk Save the Children, Unicef dan World Vision, juga menyumbangkan 1 juta euro ke rumah sakit di Portugal selama puncak pandemi virus corona.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1783 seconds (0.1#10.24)