Hasil F1 GP Bahrain: Max Verstappen Menangi Seri Pembuka

Minggu, 05 Maret 2023 - 23:56 WIB
loading...
Hasil F1 GP Bahrain:...
Max Verstappen berhasil mengawali Formula 1 (F1) 2023 dengan kemenangan di GP Bahrain. Dia sangat perkasa di Sirkuit Internasional Bahrain. Foto: F1: REUTERS/Hamad I Mohammed
A A A
SHAKIR - Max Verstappen berhasil mengawali Formula 1 (F1) 2023 dengan kemenangan di GP Bahrain. Dia sangat perkasa di Sirkuit Internasional Bahrain, Minggu (5/3/2023) malam WIB.



Verstappen yang start dari posisi pertama langsung tancap gas. Juara bertahan itu mampu mempertahankan posisinya dengan baik dari para pembalap yang terus membuntutinya.

Beberapa kali Leclerc yang berada tepat di belakangnya mencoba untuk menyalip Verstappen. Namun, pembalap andalan Red Bull Racing itu masih sangat perkasa untuk bisa disalip.

Disisi lain, Leclerc juga terus mendapat ancaman dari rekan satu tim Verstappen, Sergio Perez.

Hingga akhirnya, Perez sukses mengasapi Leclerc pada lap ke-25. Praktis, Red Bull Racing mendominasi jalannya balapan.

Persaingan ketat juga dipertontonkan Lewis Hamilton dan Fernando Alonso. Hamilton yang sedang berada di posisi kelima kerap dibuat kerepotan oleh ancaman yang diberikan Alonso.

Nasib sial harus dialami Leclerc. Dia terpaksa tidak dapat melanjutkan balapan karena mengalami masalah pada mobilnya.

Selain itu, Alonso secara mengejutkan berhasil merangsek naik ke posisi tiga usai menyalip Hamilton dan Carlos Sainz pada lap ke-45.

Hingga lap ke-50, balapan masih dipimpin Verstappen. Pembalap asal Belanda itu dikuntit Perez yang berada di posisi dua.



Pada akhirnya, tak ada yang bisa menyalip Verstappen hingga balapan berakhir. Dia sukses meraih podium pertama dengan diikuti Perez, Alonso, Sainz, dan Hamilton.

Hasil F1 GP Bahrain: Max Verstappen Menangi Seri Pembuka
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1738 seconds (0.1#10.140)