Preview Napoli vs AC Milan: I Partenopei Tatap Scudetto

Minggu, 02 April 2023 - 20:04 WIB
loading...
Preview Napoli vs AC...
Napoli berpeluang besar menjadi juara Liga Italia 2022/2023. Pasalnya, I Partenopei -julukan Napoli- cukup kokoh di puncak klasemen sementara. Foto: napolipiu.com
A A A
NAPLES - Napoli berpeluang besar menjadi juara Liga Italia 2022/2023. Pasalnya, I Partenopei -julukan Napoli- cukup kokoh di puncak klasemen sementara.



Napoli akan menghadapi AC Milan di pertandingan ke-28 Liga Italia 2022/2023. Laga nanti dijadwalkan berlangsung di Stadion Diego Armando Maradona, Senin (3/4/2023) pukul 01.45 WIB.

Bermain di kandang sendiri membuat Napoli makin termotivasi mengamankan tiga poin. Terlebih dari 10 pertandingan di semua kompetisi musim ini, mereka hanya sekali kalah dan selebihnya meraih kemenangan.

Performa apik sejak awal musim membuat Napoli berada di puncak klasemen sementara Liga Italia musim ini dengan 71 poin. Mereka unggul 19 poin dari Lazio di tempat kedua.

Artinya, kemenangan atas Milan dalam laga nanti, akan membuat Napoli semakin dekat untuk mengunci Scudetto. Sebab, mereka kan semakin menjauh dari para rival.

Namun, bukan berarti Milan hanya akan berdiam diri. I Rossoneri -julukan AC Milan- ingin mengamankan satu tempat di Liga Champions musim depan.

Milan menempati posisi keempat di klasemen dengan 48 poin. Mereka hanya unggul satu poin dari AS Roma. Artinya, mereka harus bisa mendapatkan kemenangan dalam laga nanti.

Hanya saja, Milan tak akan diperkuat Zlatan Ibrahimovic, Junior Messias dan Pierre Kalulu karena cedera.

Sedangkan Napoli kehilangan Diego Demme dan Bartosz Bereszynski karena masih menjalani perawatan.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1150 seconds (0.1#10.140)