Hasil Orleans Masters 2023: Ester Nurumi Lolos ke Babak Utama

Selasa, 04 April 2023 - 23:04 WIB
loading...
Hasil Orleans Masters...
Ester Nurumi Tri Wardoyo lolos dari babak kualifikasi Orleans Masters 2023. Foto: Twitter
A A A
NEW ORLEANS - Ester Nurumi Tri Wardoyo lolos dari babak kualifikasi Orleans Masters 2023. Tunggal putri Indonesia itu menumbangkan wakil Amerika Serikat, Jennie Gai dengan skor 21-19, 25-27, dan 21-14.



Hasil itu membuat Ester melaju ke babak utama Orleans Masters 2023. Dia sudah ditunggu wakil Denmark, Julie Dawall Jakobsen pada babak 32 besar.

Mentas di Palais Des Sports, Orleans, Prancis, Selasa (4/4/2023) malam WIB, Ester dapat mencuri dua poin pertama dan terus unggul 5-3.

Ester sempat tertahan pada angka kelima. Gai yang tertinggal sempat mengejar hingga selisihnya menjadi satu poin, 5-6.

Namun, kondisis ini tak berlangsung lama karena Ester langsung melesat dan menjauhi lawan. Dia unggul 11-6 pada interval gim pertama.

Unggul dengan poin yang cukup jauh, Ester bermain dengan lebih nyaman. Pukulan-pukulannya berbuah poin. Dia akhirnya unggul 17-12 jelang berakhirnya gim pertama.

Lima poin di depan Gai, Ester justru kecolongan dan kehilangan banyak poin hingga skor disamakan menjadi 17-17.

Setelah melalui persaingan yang cukup ketat pada poin-poin akhir, Ester akhirnya berhasil mencuri gim pertama. Dia menang 21-19.

Ester memulai gim kedua dengan tampil apik dan berhasil unggul cukup jauh terlebih dahulu, 5-0.

Sempat tertahan di poin kelima, dirinya mampu kembali menjauh dan meninggalkan Gai 11-6 pada interval gim kedua.

Selepas interval, Ester makin melesat meninggalkan lawannya, 13-8. Namun, kemudian dia sempat tertahan pada angka ke-13 dan nyaris terkejar 13-12.

Ester kembali tertahan di angka ke-14 dan Gai mampu mengejar. Wakil Indonesia itu sempat tertinggal 16-19, sebelum akhirnya kalah pada gim kedua dengan skor sengit 25-27.



Gim ketiga berhasil didominasi oleh Ester dan mampu unggul sepanjang gim. Dia akhirnya menuntaskan permainan dengan menang 21-14.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Gregoria Lewati Rintangan Pertama dengan Bungkam Michelle Li
Kejutan! Fikri/Daniel...
Kejutan! Fikri/Daniel Singkirkan Unggulan Teratas di All England 2025
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Jonatan Christie, Ana/Tiwi, dan Putri KW Lewati Rintangan Pertama
Putri KW Semringah Tatap...
Putri KW Semringah Tatap Debut All England, Bentrok Supanida Katethong di Babak Pertama
Lika-Liku Perjalanan...
Lika-Liku Perjalanan Karier Dejan Ferdinansyah: Nyaris Pensiun Berkali-kali
Berkah Ramadan, Rian...
Berkah Ramadan, Rian Ardianto: Sahur dan Buka Puasa Ditemani Istri Tercinta
Tunda Bulan Madu, Gregoria...
Tunda Bulan Madu, Gregoria Mariska Ditemani Mikha Angelo di All England 2025
Hasil Drawing All England...
Hasil Drawing All England 2025: Wakil Indonesia Bentrok Lawan Berat
Anthony Ginting Mundur...
Anthony Ginting Mundur dari All England 2025
Rekomendasi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
8 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
56 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
Negara-negara Arab Kutuk...
Negara-negara Arab Kutuk Langkah Israel Blokir Bantuan ke Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved