SEA Games 2023 Resmi Dibuka, Diramaikan Tarian Tradisional Kamboja dan Pesta Kembang Api

Jum'at, 05 Mei 2023 - 20:41 WIB
loading...
SEA Games 2023 Resmi Dibuka, Diramaikan Tarian Tradisional Kamboja dan Pesta Kembang Api
Tarian Tradisional Kamboja dan Pesta Kembang Api saat pesta pembukaan SEA Games 2023. Foto: REUTERS/Kim Kyung-Hoon
A A A
PHNOM PENH - Upacara pembukaan (opening ceremony) SEA Games 2023 Kamboja resmi dilangsungkan di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Jumat (5/5/2023). Acara tersebut berlangsung cukup meriah dengan penonton yang memadati venue dengan kapasitas 60 ribu.

Sebelum dimulainya pembukaan, ornamen yang sudah disediakan di kursi-kursi penonton dinyalakan dan membentuk sebuah lautan lampu berwarna ungu yang menyalakan stadion tersebut. Selain warna ungu, terdapat juga lampu yang dinyalakan dengan warna kuning hingga membentuk sebuah tulisan '32nd SEA Games Cambodia 2023'.



Beberapa anak-anak kemudian memasuki stadion tempat berlangsungnya acara dengan membawa bendera Kamboja berukuran besar dan kemudian dikibarkan dengan diiringi lagu kebangsaan negara tersebut

Penampilan teatrikal cerita tentang Kamboja disuguhkan dalam rangkaian acara pembukaan ajang dua tahunan se-Asia Tenggara tersebut. Sejumlah penampil diiringi berbagai ornamen pendukung menampilkan aksi dimulai dengan tema kelahiran Kerajaan Khmer.

Penampilan berlanjut dengan tema Keajaiban Angkor yang kental dengan unsur zaman-zaman kerajaan dahulu. Para penampil tampil dengan menggunakan tameng dan tombak dengan latar belakang kerajaan.

Setelah tema kerajaan tersebut, tema dilanjutkan dengan Senyuman Khmer. Pada penampilan tersebut, terlihat ditampilkan suasana pesisir yang lebih ceria dan berwarna dari penampilan sebelumnya.

Acara dilanjutkan dengan sederetan pakaian adat yang ditampilkan ala fashion show. Dalam penampilan tersebut, sejumlah penampil berjalan bergantian dengan memakai kombinasi pakaian adat dan juga modern.

Setelah itu, tema berganti menjadi Masa Depan Kamboja. Para penampil tampil dengan menunjukkan beragam budaya-budaya negara tersebut, seperti salah satunya di awal dengan menabuh alat musik tradisional dan ditutup dengan bendera besar Kamboja di tengah Stadion.

Penampilan upacara pembukaaan ditutup dengan nyanyian. Sebanyak lima penyanyi diiringi berbagai penari dan penampil menjadi penutup sebelum akhirnya para kontingen memasuki venue.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1107 seconds (0.1#10.140)