Tenis SEA Games 2023: Rifqi Fitriadi Rebut Medali Emas Tunggal Putra

Minggu, 14 Mei 2023 - 18:21 WIB
loading...
Tenis SEA Games 2023:...
Muhammad Rifqi Fitriadi merebut medali emas di cabor tenis nomor perorangan SEA Games 2023. Foto: Twitter
A A A
PHNOM PENH - Muhammad Rifqi Fitriadi berhasil menumbangkan wakil Vietnam, Nam Hoang Ly di final cabor tenis nomor perorangan SEA Games 2023. Tunggal putra Indonesia menang dua set langsung 6-4 dan 6-1.



Pertandingan tersaji di Tennis Arena, Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Minggu (14/5/2023) sore. Dengan kemenangan ini, Rifqi menambah medali emas bagi Indonesia selama di Kamboja.

Sejak laga dimulai, Rifqi mampu melakukan pukulan yang baik. Serangan yang dilancarkannya membuat Hoang Ly kesulitan untuk mengembangkan permainannya.

Itu makin menambah kepercayaan diri Rifqi untuk menunjukan dominasinya. Tanpa kesulitan berarti, dia unggul 3-1 atas wakil Vietnam.

Namun setelahnya, Hoang Ly mampu mengubah pola permainannya dan membuat Rifqi menjadi sedikit tertekan.

Walau Hoang Ly sempat menyamakan kedudukan menjadi 4-4, Rifqi akhirnya berhasil mengamankan set pertama dengan skor 6-4.

Rifqi kembali tampil baik untuk memulai pertandingan di set kedua. Dengan pukulannya yang sangat terarah, dia berhasil memimpim 2-0 atas Hoang Ly.

Hoang Ly semakin kesulitan menghadapi pola permainan Rifqi. Itu bisa dimanfaatkan wakil Merah Putih dan memperlebar keunggulannya menjadi 4-1.



Setelah terus tampil maksimal, Rifqi akhirnya berhasil memastikan kemenangan 6-1 di set kedua.

Hasil tersebut pun membuat Rifqi berhasil membawa pulang emas ke-63 bagi Indonesia di SEA Games 2023.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Indra Sjafri Dipecat...
Indra Sjafri Dipecat dari Timnas Indonesia U-20, tetapi Ditunjuk untuk SEA Games 2025
Megawati Hangestri OTW...
Megawati Hangestri OTW 700 Poin, Pelatih Red Sparks Ngamuk di Pinggir Lapangan
Hebat! Veddriq Leonardo...
Hebat! Veddriq Leonardo Pemenang The World Games Athlete of the Year 2024
Selam Absen di SEA Games...
Selam Absen di SEA Games 2025, POSSI Pertimbangkan Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Asia Tenggara Fin Swimming
7 Peristiwa Olahraga...
7 Peristiwa Olahraga Terpopuler 2024: Kemenangan Bersejarah Timnas Indonesia hingga Kontroversi Olimpiade!
Jadwal Lengkap 3 Timnas...
Jadwal Lengkap 3 Timnas Indonesia Garuda Muda di Tahun 2025
Atlet Wing Chun Indonesia...
Atlet Wing Chun Indonesia Borong 15 Medali di International Wing Chun Competition 2024
Jeihan Raih 2 Podium...
Jeihan Raih 2 Podium di Sarga CS11-W Leg#3 2024
Kisah Inspiratif Fanni...
Kisah Inspiratif Fanni Fu'adi: Dari Tambang ke Panggung Dunia
Rekomendasi
JPMorgan Bunyikan Alarm...
JPMorgan Bunyikan Alarm Resesi Amerika, Ini Biang Keroknya
Rampai Nusantara Bela...
Rampai Nusantara Bela Jokowi yang Dituding Deddy Sitorus
Kapolri Pimpin Sertijab...
Kapolri Pimpin Sertijab 23 Pejabat Polri termasuk 10 Kapolda
Berita Terkini
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
45 menit yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
4 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
5 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
5 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
6 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
6 jam yang lalu
Infografis
Stafsus Menkeu: Medali...
Stafsus Menkeu: Medali Emas Atlet Dijamin Semua Bebas Bea
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved