Timnas Indonesia Akan Lakukan Pemusatan Latihan, Antisipasi Lawan Argentina di FIFA Matchday
loading...
A
A
A
JAKARTA - Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri menyebut tim nasional (Timnas) Indonesia senior akan segera melakukan pemusatan latihan (TC). Itu untuk menyambut laga FIFA Matchday pada Juni nanti, termasuk kemungkinan melawan Argentina.
Skuad Garuda sudah ada satu lawan pasti pada laga persahabatan periode 12-20 Juni, yakni Palestina. Duel itu rencananya akan berlangsung 14 Juni di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).
Terbaru, Argentina digosipkan menjadi lawan selanjutnya bagi armada Shin Tae-yong. Namun, PSSI dan Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) belum memberi kepastian.
Indra Sjafri mengatakan tim Merah Putih akan berkumpul untuk TC pada awal Juni. Dia memastikan sudah menghubungi penerjemah Shin berkaitan pemain-pemain pilihan.
"Sudah telepon lewat Jeje nama-nama pemain yang akan dipanggil di FIFA Matchday. Saya sudah lapor ke pak ketum PSSI Erick Thohir. Tanggal 6 akan ada rencana persiapan (TC)," jelas Indra Sjafri di Jakarta.
Di sisi lain, Erick Thohir belum bisa memberikan kepastian apakah Argentina akan menjadi lawan latih tandinhg Indonesia selanjutnya.
Namun, dia tidak menyangkal rumor yang sedang berkembang itu. "Belum-belum, sabar," kata Erick.
Sebelumnya, jurnalis kawakan Argentina, Gaston Edul mengabarkan tim Tango akan melakoni tur Asia pada Juni 2023. Dia menyebutkan dua negara yang menjadi tujuan adalah China dan Indonesia.
Skuad Garuda sudah ada satu lawan pasti pada laga persahabatan periode 12-20 Juni, yakni Palestina. Duel itu rencananya akan berlangsung 14 Juni di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).
Terbaru, Argentina digosipkan menjadi lawan selanjutnya bagi armada Shin Tae-yong. Namun, PSSI dan Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) belum memberi kepastian.
Indra Sjafri mengatakan tim Merah Putih akan berkumpul untuk TC pada awal Juni. Dia memastikan sudah menghubungi penerjemah Shin berkaitan pemain-pemain pilihan.
"Sudah telepon lewat Jeje nama-nama pemain yang akan dipanggil di FIFA Matchday. Saya sudah lapor ke pak ketum PSSI Erick Thohir. Tanggal 6 akan ada rencana persiapan (TC)," jelas Indra Sjafri di Jakarta.
Di sisi lain, Erick Thohir belum bisa memberikan kepastian apakah Argentina akan menjadi lawan latih tandinhg Indonesia selanjutnya.
Namun, dia tidak menyangkal rumor yang sedang berkembang itu. "Belum-belum, sabar," kata Erick.
Sebelumnya, jurnalis kawakan Argentina, Gaston Edul mengabarkan tim Tango akan melakoni tur Asia pada Juni 2023. Dia menyebutkan dua negara yang menjadi tujuan adalah China dan Indonesia.
(mirz)