Suporter Manchester City Menyerbu Lapangan, Upacara Penyerahan Trofi Liga Inggris Tertunda

Senin, 22 Mei 2023 - 00:41 WIB
loading...
Suporter Manchester...
Suporter Manchester City Menyerbu Lapangan. Foto: Reuters/Lee Smith
A A A
MANCHESTER - Suporter Manchester City masuk ke dalam lapangan saat merayakan gelar Liga Inggris 2022/2023 tepat setelah laga kontra Chelsea, Minggu (21/5/2023). Invasi suporter membuat upacara penyerahan trofi tertunda.

Tim asuhan Pep Guardiola, Manchester City, mengalahkan Chelsea dengan skor 1-0 di Stadion Etihad, Manchester. Mereka sebetulnya sudah memastikan gelar sehari sebelumnya, atau tepatnya ketika Arsenal kalah melawan Nottingham Forest, Sabtu (20/5/2023).



Setelah peluit akhir pertandingan berbunyi, pada laga kontra Chelsea, sejumlah pendukung Manchester City melompati pagar dan berlari ke lapangan untuk merayakan kemenangan tersebut. Beberapa di antaranya bahkan membawa bom asap berwarna biru langit.

Gary Neville, mantan pemain legendaris Manchester United dan sekarang menjadi komentator Sky Sports, melaporkan adanya provokasi dari penonton yang berada di atas saat adegan penyerbuan lapangan terjadi.

Para pemain Manchester City terpaksa digiring melalui lorong menuju keluar lapangan, sementara barisan polisi segera mengamankan lorong tersebut untuk mencegah gangguan lebih lanjut.

Akhirnya, para penggemar kembali ke tempat duduk mereka agar persiapan presentasi trofi dapat dimulai.

Adapun, satu-satunya gol pertandingan dicetak oleh Julian Alvarez pada babak pertama, yang cukup untuk mengalahkan tim Chelsea yang tampil kurang meyakinkan.

Dengan kemenangan ini, Manchester City berhasil mengamankan gelar juara Liga Premier dengan keunggulan tujuh poin atas tim peringkat kedua, Arsenal, dengan satu pertandingan tersisa.

Sementara itu, Chelsea yang dilatih oleh Frank Lampard masih berada di posisi ke-12 dalam klasemen Liga Premier.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Nottingham Forest Tumbangkan Man City 1-0
Sinyal Perpisahan? Fans...
Sinyal Perpisahan? Fans Liverpool Cemas dengan Wawancara Terbaru Mohamed Salah
Liverpool Cetak Rekor...
Liverpool Cetak Rekor 100 Gol, Peluang Juara Liga Inggris 98,7 Persen
Mo Salah Raja Liga Inggris...
Mo Salah Raja Liga Inggris Musim Ini? 8 Rekor Legenda Sudah Dilibas!
Liverpool Cium Aroma...
Liverpool Cium Aroma Trofi usai Bungkam Manchester City, Arne Slot: Gelar Belum di Tangan
Liverpool Dekati Gelar...
Liverpool Dekati Gelar Liga Inggris usai Hancurkan Manchester City
Hasil Lengkap Liga Inggris:...
Hasil Lengkap Liga Inggris: Chelsea dan Arsenal Tumbang, MU Selamat dari Kekalahan
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Kontribusi Gol Kylian Mbappe dan Cristiano Ronaldo, Siapa Unggul?
Mohamed Salah Lampaui...
Mohamed Salah Lampaui Rekor Gol Cristiano Ronaldo di Liga Inggris dalam Jumlah Pertandingan Lebih Sedikit!
Rekomendasi
Massa Buruh Geruduk...
Massa Buruh Geruduk Rumah Pendiri PT Sritex Tuntut Pembayaran THR
Rencana Pernikahan Selena...
Rencana Pernikahan Selena Gomez dan Benny Blanco Terungkap
Telkomsel Akselerasi...
Telkomsel Akselerasi Lebih dari 200 BTS 5G di Surabaya, Kecepatan Maksimum Tembus 480 Mbps
Berita Terkini
Timnas Indonesia Tiba...
Timnas Indonesia Tiba di Jakarta usai Dicukur Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
15 menit yang lalu
Ragnar Oratmangoen Buka-bukaan...
Ragnar Oratmangoen Buka-bukaan Soal Shin Tae-yong: Dia Pelatih Asia tapi Cocok dengan Tim Ini
1 jam yang lalu
Pemain Timnas Indonesia...
Pemain Timnas Indonesia Kirim Pesan untuk Suporter: Kami Butuh Dukungan Kalian!
2 jam yang lalu
Patrick Kluivert: Timnas...
Patrick Kluivert: Timnas Butuh Energi Positif untuk Taklukkan Bahrain di SUGBK!
3 jam yang lalu
Prediksi Line Up Timnas...
Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Bahrain: Kevin Diks Kembali Jadi Andalan?
3 jam yang lalu
Langganan VISION+ Lewat...
Langganan VISION+ Lewat MyTelkomsel, Dapetin Tiket Langsung Nonton Indonesia vs Bahrain di GBK!
3 jam yang lalu
Infografis
Inggris-Prancis Siap...
Inggris-Prancis Siap Pimpin Koalisi Tentara ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved