Indonesia vs Argentina: Prediksi Line-up Skuad Garuda Dibanding Lawan Palestina

Senin, 19 Juni 2023 - 13:03 WIB
loading...
Indonesia vs Argentina:...
Pelatih Shin Tae-yong kemungkinan menurunkan susunan pemain berbeda melawan Argentina/Foto/PSSI
A A A
JAKARTA - Indonesia menjamu Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin, (19/6/2023). Laga bertajuk FIFA Matchday ini dijadwalkan berlangsung pukul 19.30 WIB.

Sebelum melawan Argentina, Timnas Indonesia menghadapi Palestina pada Rabu (14/6/2023). Pasukan Shin Tae-yong harus puas bermain imbang 0-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.



Menatap laga melawan Argentina, Shin Tae-yong kemungkinan menurunkan susunan pemain atau formasi berbeda dibandingkan ketika menghadapi Palestina.

Saat melawan Palestina, Shin Tae-yong menggunakan formasi 4-4-2 dengan duet striker Dimas Drajad dan Rafael Struick. Dengan banyaknya pilihan pemain yang bisa dimainkan, bukan tidak mungkin para punggawa lainnya akan mendapat kesempatan dalam laga melawan Argentina nanti.

Prediksi perubahan line-up Timnas Indonesia vs Argentina dengan formasi 3-4-3

Di posisi penjaga gawang, Syahrul Trisna harusnya masih menjadi pilihan utama. Nantinya, dia akan ditopang tiga bek kombinasi pemain lokal dan naturalisasi, yakni Jordi Amat, Elkan Baggott, dan Rizky Ridho.



Kemudian, masing-masing dari Asnawi Mangkualam dan Shayne Pattynama akan bermain sebagai wing back kanan dan wing back kiri. Keduanya akan mengapit gelandang yang diisi Marc Klok dan Rachmat Irianto.

Sementara di sisi penyerangan, akan hadir trisula mematikan berisikan Stefano Lilipaly, Rafael Struick, dan Dendy Sulistyawan.

Prediksi Starting XI Timnas Indonesia:

Formasi 3-4-3

Syahrul Trisna, Jordi Amat, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Asnawi Mangkualam, Shayne Pattynama, Marc Klok, Rachmat Irianto, Stefano Lilipaly, Rafael Struick, Dendy Sulistyawan.

Pelatih: Shin Tae-yong

Demikian prediksi perubahan susunan pemain yang diturunkan Shin Tae-yong dalam laga melawan Argentina. Sebagai catatan, ulasan tersebut hanya sebatas prediksi, keputusan pasti terkait formasi dan lineup nanti sepenuhnya berada di tangan pelatih.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1060 seconds (0.1#10.140)