Ernando Ari Senang Tukar Jersey dengan Emiliano Martinez: Ada Bintang 3!

Selasa, 20 Juni 2023 - 09:39 WIB
loading...
Ernando Ari Senang Tukar...
Kiper Timnas Indonesia Ernando Ari senang mendapat kenang-kenangan tak ternilai usai laga kontra Argentina/Foto/PSSI
A A A
JAKARTA - Kiper Timnas Indonesia Ernando Ari senang mendapat kenang-kenangan tak ternilai usai laga kontra Argentina pada FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam WIB. Ernando akhirnya bisa bertukar jersey dengan kiper tim juara Piala Dunia 2022 Emiliano Martinez.

Indonesia menyerah 0-2 akibat gol Leandro Paredes yang memecah kebuntuan pada menit ke-38’ lewat tembakan roket dari luar kotak penalti. Sedangkan pada babak kedua, Indonesia kembali kebobolan melalui tandukkan Cristian Romero pada menit ke-55’.



Ernando beruntung bisa bertukar jersey dengan kiper Argentina Emiliano Martinez. Ya, Martinez merupakan penjaga gawang idola Ernando. Martinez meraih Sarung Tangan Emas pada Piala Dunia 2022 di Qatar.

"Senang sesama penajga gawnag bisa bertukar jersey,apalgi dia idola saya. Senang dapat jersey dengan tulisannya juara Piala Dunia 2022 dan ada bintang tiga," kata Ernando kepada wartawan usai laga.



Ernando mengaku mendapat banyak pengalaman berharga melawan Argentina yang menempati peringkat 1 dunia. Meski kebobolan dua gol, itu menjadi penyemangat untuk tamil lebih baik dan mengatasi kekurangan.

"Pengalaman terbaik, terus belajar dan jangan menyerah," tulis Ernando di laman Instagramnya.

Penampilan Ernando juga mendapat pujian dari Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Pelatih kelahiran Yeongdeok itu cukup puas dengan etos kerja yang ditunjukkan Marselino Ferdinan, Rizky Ridho dan sang penjaga gawang Ernando Ari.

“Marselino, Ernando, dan Ridho masih muda, tapi pemain muda sangat bekerja keras, dan instruksi saya dilaksanakan dengan baik,” ucap Shin Tae-yong menambahkan.

“Selama dua hari ini saya juga analisa tim Argentina seperti apa dan pemain menyesuaikan dan melaksanakan instruksi saya dengan sempurna, tapi tetap banyak kekurangan jadi masih jauh perjalanan untuk berkembang,” ungkap Shin Tae-yong.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Australia vs Timnas Indonesia: Saksikan Laga Mendebarkan di Sini
Socceroos Diminta Tampil...
Socceroos Diminta Tampil Habis-habisan: 4 Laga Final Menuju Piala Dunia 2026!
Preview Australia vs...
Preview Australia vs Indonesia: Misi Skuad Garuda Mencuri Poin di Sydney
Jay Idzes Jelang Timnas...
Jay Idzes Jelang Timnas Indonesia vs Australia: Berjuang dengan Warna yang Sama!
Tony Popovic Cermati...
Tony Popovic Cermati Gaya Permainan Patrick Kluivert Jelang Australia vs Indonesia
Kenapa Asnawi Tak Dipanggil...
Kenapa Asnawi Tak Dipanggil Timnas Indonesia? Patrick Kluivert: Tak Ada Alasan Khusus
Misi Besar Patrick Kluivert...
Misi Besar Patrick Kluivert saat Timnas Indonesia Tantang Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026!
Kocak! Gara-gara Umpan,...
Kocak! Gara-gara Umpan, Ole Romeny vs Marselino Ferdinan Berdebat
5 Alasan Media Asing...
5 Alasan Media Asing Prediksi Timnas Indonesia Kesulitan Lawan Australia
Rekomendasi
3 Bulan Iptu Tomi Marbun...
3 Bulan Iptu Tomi Marbun Belum Ditemukan usai Kejar KKB, DPR: Negara Tidak Boleh Tinggal Diam
DPR Sahkan RUU TNI Jadi...
DPR Sahkan RUU TNI Jadi Undang-Undang Pagi Ini
BYD Luncurkan Teknologi...
BYD Luncurkan Teknologi Baterai Sekali Cas 5 Menit untuk Jarak 400 Km
Berita Terkini
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Australia vs Timnas Indonesia: Saksikan Laga Mendebarkan di Sini
36 menit yang lalu
Socceroos Diminta Tampil...
Socceroos Diminta Tampil Habis-habisan: 4 Laga Final Menuju Piala Dunia 2026!
1 jam yang lalu
Preview Australia vs...
Preview Australia vs Indonesia: Misi Skuad Garuda Mencuri Poin di Sydney
2 jam yang lalu
Jay Idzes Jelang Timnas...
Jay Idzes Jelang Timnas Indonesia vs Australia: Berjuang dengan Warna yang Sama!
4 jam yang lalu
Tony Popovic Cermati...
Tony Popovic Cermati Gaya Permainan Patrick Kluivert Jelang Australia vs Indonesia
7 jam yang lalu
Kenapa Asnawi Tak Dipanggil...
Kenapa Asnawi Tak Dipanggil Timnas Indonesia? Patrick Kluivert: Tak Ada Alasan Khusus
10 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved