Selesai Berlaga di SUGBK, Timnas Argentina: Terima Kasih Indonesia, Sampai Jumpa Lagi

Selasa, 20 Juni 2023 - 00:01 WIB
loading...
Selesai Berlaga di SUGBK,...
Gelandang Timnas Argentina, Facundo Buonanotte (27) melawan kiper Timnas Indonesia di Stadion GBK, Jakarta, Senin (19/6/2023) Foto: SINDOnews/Isra Triansyah
A A A
JAKARTA - Laga FIFA Matchday antara Timnas Indonesia melawan Argentina telah rampung digelar. Pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam WIB itu berakhir dengan skor 2-0 untuk La Albicelestes.

Leandro Paredes menjadi pencetak gol pertama pada babak pertama tepatnya menit ke-38. Cristian Romero menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-55.



Seusai pertandingan selesai, akun Instagram resmi Timnas Argentina @afaseleccion langsung mengunggah sebuah video. Selain itu, mereka juga mengucapkan terima kasih kepada Merah Putih.

"Terima kasih Indonesia. Sampai Berjumpa lagi," tulis @afaseleccion, Senin (19/6/2023) malam WIB.
Selesai Berlaga di SUGBK, Timnas Argentina: Terima Kasih Indonesia, Sampai Jumpa Lagi

Bagian awal video tersebut menampilkan suasana pemandangan yang sangat menggambarkan Indonesia. Kemudian tayangan berlanjut ke cuplikan pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Argentina.

Terlihat pedagang kopi keliling atau yang biasa disebut starling tertangkap kamera pada awal video. Barisan orang yang sedang mengantre di pinggir jalan juga dimasukkan dalam video tersebut.

Kemudian, pemandangan suasana pedagang-pedagang yang menggambarkan khas Indonesia juga terdapat dalam bagian awal unggahan tersebut. Terlihat ada penjual gorengan dan juga pisang molen.

Bagian kedua video singkat itu menampilkan cuplikan dari pertandingan malam hari ini. Aksi-aksi ciamik, gol yang tercipta, dan juga atmosfer di stadion tergambar jelas dalam unggahan tersebut.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1626 seconds (0.1#10.140)