Timnas Putri Indonesia Makin Matang Jelang Piala AFF U-19 2023

Selasa, 04 Juli 2023 - 23:59 WIB
loading...
Timnas Putri Indonesia Makin Matang Jelang Piala AFF U-19 2023
Timnas Putri Indonesia Makin Matang Jelang Piala AFF U-19 2023. Foto: PSSI
A A A
PALEMBANG - Timnas Putri Indonesia U-19 semakin matang menjelang Piala AFF U-19 2023 . Dalam rangkaian persiapan dan uji coba terbaru, tim ini menunjukkan peningkatan yang positif.

Skuad Garuda Pertiwi Muda baru saja meraih kemenangan telak dengan skor 7-0 melawan Pra PON Lampung. Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Atletik, Palembang, Sabtu (1/7/2023).



Sebelumnya, tim juga berhasil meraih dua kemenangan dalam uji coba lainnya, dengan skor 1-0 melawan Farmel Hatta dan 2-1 melawan PUSRI.

Pelatih Timnas Putri Indonesia U-19, Rudi Eka, menyatakan bahwa timnya semakin solid dengan berjalannya persiapan ini. Ia menyambut positif perkembangan tersebut sebagai modal bagi Piala AFF U-19 2023.

"Dalam tiga uji coba terakhir, para pemain menunjukkan kemajuan yang signifikan. Secara mental dan fisik, mereka sudah siap dan mengerti cara bermain, baik dalam bertahan maupun menyerang," ujar Rudi Eka seperti dilansir dari laman PSSI, Senin (3/7/2023).

Ia juga menyadari bahwa tantangan sebenarnya bagi Timnas Putri Indonesia U-19 akan datang dalam Piala AFF U-19 2023. Namun, dengan persiapan yang telah dilakukan, Rudi berharap timnya mampu bersaing dengan baik dalam turnamen tersebut.

"Ujian sesungguhnya akan terjadi saat kejuaraan AFF. Saya percaya para pemain sudah siap, kita nantikan saja. Saya berharap mereka tetap konsisten dan bekerja keras untuk memberikan yang terbaik," ucapnya.

Rudi menekankan pentingnya kesiapan mental dan fisik yang harus dijaga. Timnya akan berupaya memberikan performa terbaik di Piala AFF nanti.

Timnas Putri Indonesia U-19 akan memulai perjalanan mereka dengan melawan Timor Leste pada 5 Juli 2023 di Palembang. Selanjutnya, mereka akan bertanding melawan Laos pada 7 Juli 2023, dan terakhir melawan Kamboja pada 9 Juli 2023.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1324 seconds (0.1#10.140)