Peringatan Keras Pelatih Jeonnam Dragons untuk Asnawi Mangkualam

Kamis, 13 Juli 2023 - 07:00 WIB
loading...
Peringatan Keras Pelatih...
Asnawi Mangkualam perlu bekerja keras untuk mendapatkan menit bermain di Jeonnam Dragons. Pasalnya, pelatih Lee Jang-kwan bakal memaksimalkan pemain lokal / Foto: Instagram Jeonnam Dragons (@jeonnamdragons_fc)
A A A
GWANGYANG - Asnawi Mangkualam perlu bekerja keras untuk mendapatkan menit bermain di Jeonnam Dragons. Pasalnya, pelatih Lee Jang-kwan bakal memaksimalkan pemain lokal.

Lee Jang-kwan membuat pernyataan tersebut saat Jeonnam Dragon mendapatkan hasil imbang 2-2 melawan Seoul Land di pekan ke-19 K League 2 atau kasta kedua Liga Korea 2022/2023 pada Senin 3 Juli lalu. Dalam laga tersebut Asnawi Mangkualam tak mendapatkan kesempatan bermain dan hanya menjadi penghangatbangku cadangan.

Selepas pertandingan, Lee Jang-kwan memberikan peringatan untuk Asnawi Mangkualam. Dia menegaskan bakal memaksimalkan pemain lokal.



"Para pemain lokal memiliki kemampuan yang baik. Asnawi juga tengah bersaing," ujar sang pelatih dilansir dari Sports G, Rabu (12/7/2023).

Lebih lanjut, pelatih berusia 49 tahun itu mengatakan Jeonnam Dragons tak ingin mengandalkan pemain asing. Lee Jang-kwan pun menjelaskan timnya akan memanfaatkan pemain yang ada untuk meraih hasil bagus.

"Saya tidak ingin memasang tim dengan hanya mengandalkan pemain asing. Saya perlu memanfaatkan (skuad) dengan baik," sambungnya.



Pernyataan yang dibuat Lee Jang-kwan bukan isapan jempol belaka. Pasalnya, ia hanya memberikan Asnawi Mangkualam tampil selama dua menit saat Jeonnam Dragons imbang 3-3 dengan Chungnam Asan di pertandingan ke-19 K League 2 pada Senin 10 Juli 2023.

Sejauh ini, Asnawi Mangkualam sudah tampil selama 868 menit dari 13 pertandingan di semua kompetisi. Pemain berusia 23 tahun itu pun baru menyumbangkan dua assist serta mendapatkan satu kartu kuning dan satu kartu merah.

Sedangkan Jeonnam Dragons sedang berada di posisi ketujuh klasemen sementara K League 2 dengan mengumpulkan 25 poin. Sementara di pertandingan selanjutnya, Jeonnam Dragons akan melawan Gyeongnam pada Minggu 16 Juli 2023 pukul 18.00 WIB.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3500 seconds (0.1#10.24)