Timnas Putri Indonesia U-19 Dikalahkan Myanmar di Laga Perebutan Tempat Ketiga Piala AFF Putri

Sabtu, 15 Juli 2023 - 18:29 WIB
loading...
Timnas Putri Indonesia...
Pesepak bola Timnas Wanita Indonesia U-19 Claudia Alexandra Scheunemann (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Myanmar May Thet Mon Myint pada pertandingan perebutan juara ketiga AFF U-19 ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/nym.
A A A
PALEMBANG - Timnas putri Indonesia U-19 harus menerima kekalahan dan menempati posisi keempat di Piala AFF U-19 Putri 2023 . Setelah bermain imbang 1-1 melawan Myanmar dalam 90 menit, skuad yang dilatih oleh Rudy Eka harus menyerah dalam babak adu penalti.

Dalam jalannya pertandingan, babak pertama berlangsung dengan ketat. Kedua tim saling menyerang dan mengancam pertahanan lawan.

Meskipun Myanmar lebih banyak menguasai bola pada 15 menit awal pertandingan, Timnas Putri Indonesia U-19, yang dikenal sebagai Garuda Pertiwi Muda, berhasil membahayakan pertahanan Myanmar dengan serangan balik yang cepat.



Gol pertama tercipta pada menit 29 oleh Myanmar. Yin Loon Eain berhasil memanfaatkan umpan manis dari rekannya dan dengan tenang mencetak gol ke pojok kiri gawang Indonesia.

Tertinggal satu gol, Timnas Putri Indonesia U-19 berusaha bermain lebih agresif. Sheva Imut dan rekan-rekannya mencoba membalas gol lawan, tetapi hingga akhir babak pertama, skor masih 1-0 untuk Myanmar.

Empat menit setelah babak kedua dimulai, Timnas Putri Indonesia U-19 berhasil menyamakan kedudukan melalui penalti. Marsela Awi berhasil mencetak gol untuk menyamakan skor menjadi 1-1.

Setelah menyamakan kedudukan, Garuda Pertiwi Muda tampil lebih percaya diri dan menyerang. Mereka beberapa kali mengancam pertahanan Myanmar setelah mencetak gol.

Pertandingan berlangsung sengit pada sisa babak kedua, meskipun Timnas Putri Indonesia U-19 mendominasi, mereka tidak berhasil menambah gol. Akibatnya, pertandingan berlanjut ke babak adu penalti.

Dalam babak adu penalti, dua pemain Timnas Putri Indonesia U-19 gagal mengeksekusi tendangan dari titik putih, sementara semua empat penendang Myanmar berhasil mencetak gol. Dengan hasil tersebut, Myanmar merebut posisi ketiga di Piala AFF Putri U-19 2023.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1534 seconds (0.1#10.140)