Final Korea Open 2023: Fajar/Rian Bidik Gelar Kedua

Minggu, 23 Juli 2023 - 07:07 WIB
loading...
Final Korea Open 2023:...
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto membidik gelar kedua di Korea Open 2023 saat berhadapan melawan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty di Jinnam Stadium, Minggu (23/7/2023) / Foto: PBSI
A A A
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil menapaki laga final Korea Open 2023. Ganda putra Indonesia tinggal seujung kuku untuk merebut gelar juara untuk kedua kalinya di turmamen BWF World Tour Super 500.

Fajar/Rian pada 2019 pernah keluar sebagai juara Korea Open usai mengalahkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dengan dua game langsung 21–16, 21–17. Kenangan indah itu sepertinya ingin diulangi ganda putra peringkat satu dunia kala berhadapan melawan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Ini menjadi pertemuan kelima untuk kedua pasangan. Untuk sementara mereka sama-sama mengumpulkan dua kemenangan.



Namun pada pertemuan terakhir di Indonesia Open 2023, Fajar/Rian harus mengakui keunggulan Satwiksairaj/Chirag dengan dua game langsung 13-21, 13-21. Tapi jawara All England 2023 itu ingin membalaskan kekalahan tersebut pada laga final Korea Open 2023.

"Kami harus menjaga semua aspek. Kondisi, stamina dan mental. Istirahat juga harus ekstra mengingat lawan yang dihadapi adalah pasangan India yang sedang on fire. Terakhir kami kalah di Indonesia Open, semoga bisa membalas kekalahan tersebut," tutur Fajar dikutip dari laman resmi PBSI, Sabtu (22/7/2023).



Laga final Korea Open 2023 dijadwalkan berlangsung Minggu (23/72023) pukul 09.00 WIB. Fajar/Rian main di partai kelima.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1166 seconds (0.1#10.140)