Tiba di Negeri Kanguru Jelang Australia Open 2023, Fajar/Rian: Cuacanya Lebih Adem!

Selasa, 01 Agustus 2023 - 04:04 WIB
loading...
Tiba di Negeri Kanguru Jelang Australia Open 2023, Fajar/Rian: Cuacanya Lebih Adem!
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melakukan adaptasi lapangan dan mengembalikan kebugaran dengan menjalani latihan perdana jelang tampil di Australia Open 2023 pada 1-6 Agustus / Foto: Instagram Fajar Alfian (@fajaralfian95)
A A A
SYDNEY - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melakukan adaptasi lapangan dan mengembalikan kebugaran dengan menjalani latihan perdana jelang tampil di Australia Open 2023 pada 1-6 Agustus. Selain itu, ganda putra peringkat satu dunia juga beradaptasi dengan kondisi cuaca.

Di Australia Open 2023, Indonesia mengirimkan 26 jagoan bulu tangkis. Pebulu tangkis terbaik Tanah Air ini tiba di Negeri Kanguru pada Senin (31/7/2023) pagi waktu setempat.

Setelah itu, sebanyak 26 pemain menuju Arena Quay Center, untuk menjalani latihan perdana sekaligus beradaptasi dengan kondisi lapangan. Fajar/Rian mengungkapkan latihan ini difokuskan untuk beradaptasi dengan lapangan pertandingan serta mengembalikan kebugaran fisik setelah melalui perjalanan yang cukup panjang.



"Manfaat yang bisa didapat dari latihan ini, yang utama adalah untuk adaptasi saja dengan arena pertandingan. Selebihnya, juga untuk mengembalikan kondisi agar bisa kembali bugar," kata Fajar dikutip dari rilis PBSI, Senin (31/7/2023).

Fajar/Rian menambahkan mereka merasa perlu beradaptasi dengan kondisi cuaca di Negeri Kanguru. Sebab, suhu udaranya jauh lebih dingin dibandingkan dengan Jepang.

"Beda banget cuacanya. Di Jepang pekan lalu, panas banget. Sementara di sini terasa lebih adem," jelas Fajar.



Fajri berhadapan dengan wakil India, M. R. Arjun/Dhruv Kapila, di babak 32 besar turnamen Super 500 itu. Tentunya mereka berambisi untuk melanjutkan tren positif setelah menjadi runner up Korea Open 2023 dan semifinalis Japan Open 2023.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 3.3064 seconds (0.1#10.140)