Dorong Errol Spence Jr Duel Ulang Terence Crawford, Anthony Joshua: Dia Tidak Perlu Pensiun
loading...
A
A
A
LAS VEGAS - Errol Spence Jr dinilai masih bisa menjadi petarung yang lebih hebat. Mantan juara dunia tinju kelas welter IBF/WBA Super/WBC itu belum memperlihatkan kemampuan terbaiknya saat menghadapi Terence Crawford.
Seperti diketahui, Spence tidak hanya kehilangan sabuk juaranya tetapi juga menerima kekalahan profesional perdananya ketika dihentikan di ronde kesembilan oleh juara WBO, Terence Crawford di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat, akhir Juli lalu. Berkat kemenangan itu, Crawford pun menyabet status juara tak terbantahkan.
Pasca kekalahan tersebut, banyak pihak yang meminta Errol Spencer Jr untuk berpikir dua kali jika ingin tarung ulang dengan Crawford. Bahkan, ada yang mencemoohnya untuk gantung sarung tinju saja.
Terkait hal tersebut, Anthony Joshua justru mendorong petinju 33 tahun itu untuk mengambil pertarungan ulang dengan Crawford. Sebagai petinju yang sama-sama dilatih Derrick James, Joshua merasa ada yang sesuatu yang tidak beres dengan Spence selama menjalani pemusatan pelatihan.
"Itu bukan Errol yang kami kenal. Dia akan kembali dengan lebih baik. Jika Anda melihatnya apa adanya -dan saya menilai Terence Crawford sebelum pertarungan ini, Terence adalah petarung elit, begitu juga Errol," kata Anthony Joshua , seperti dikutip Boxing Scene, Senin (7/8/2023).
"Namun, Errol tidak seperti itu -saya tahu dia bukanlah orang yang sering saya saksikan sebelumnya. Saya tidak melihat semuanya di kamp pelatihan, karena kami memiliki waktu yang berbeda, namun saya melihat dia bekerja keras," lanjutnya.
Dalam pandangannya, Errol Spence Jr seperti tidak memiliki keyakinan diri yang tinggi. "Jika mereka memperbaiki apa pun yang salah selama pemusatan latihan, jika mereka melakukannya dengan benar, saya kira mereka akan memberi Bud sebuah laga yang lebih sulit," tuturnya.
"Saya pikir mereka harus maju lagi. Saya rasa dia tidak harus pensiun," ucap mantan juara dunia kelas berat asal Inggris tersebut.
Seperti diketahui, Spence tidak hanya kehilangan sabuk juaranya tetapi juga menerima kekalahan profesional perdananya ketika dihentikan di ronde kesembilan oleh juara WBO, Terence Crawford di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat, akhir Juli lalu. Berkat kemenangan itu, Crawford pun menyabet status juara tak terbantahkan.
Pasca kekalahan tersebut, banyak pihak yang meminta Errol Spencer Jr untuk berpikir dua kali jika ingin tarung ulang dengan Crawford. Bahkan, ada yang mencemoohnya untuk gantung sarung tinju saja.
Terkait hal tersebut, Anthony Joshua justru mendorong petinju 33 tahun itu untuk mengambil pertarungan ulang dengan Crawford. Sebagai petinju yang sama-sama dilatih Derrick James, Joshua merasa ada yang sesuatu yang tidak beres dengan Spence selama menjalani pemusatan pelatihan.
"Itu bukan Errol yang kami kenal. Dia akan kembali dengan lebih baik. Jika Anda melihatnya apa adanya -dan saya menilai Terence Crawford sebelum pertarungan ini, Terence adalah petarung elit, begitu juga Errol," kata Anthony Joshua , seperti dikutip Boxing Scene, Senin (7/8/2023).
"Namun, Errol tidak seperti itu -saya tahu dia bukanlah orang yang sering saya saksikan sebelumnya. Saya tidak melihat semuanya di kamp pelatihan, karena kami memiliki waktu yang berbeda, namun saya melihat dia bekerja keras," lanjutnya.
Dalam pandangannya, Errol Spence Jr seperti tidak memiliki keyakinan diri yang tinggi. "Jika mereka memperbaiki apa pun yang salah selama pemusatan latihan, jika mereka melakukannya dengan benar, saya kira mereka akan memberi Bud sebuah laga yang lebih sulit," tuturnya.
"Saya pikir mereka harus maju lagi. Saya rasa dia tidak harus pensiun," ucap mantan juara dunia kelas berat asal Inggris tersebut.
(nug)