Christopher Tanuwidjaja Kecewa Berat Tim Basket Putri Dipermalukan India di Laga Perdana

Kamis, 28 September 2023 - 12:02 WIB
loading...
Christopher Tanuwidjaja...
Tim nasional basket putri Indonesia menelan kekalahan dari India di laga perdana Grup A Asian Games 2022. / Foto: Instagram @perbasi.ina
A A A
HANGZHOU - Tim nasional basket putri Indonesia menelan kekalahan dari India di laga perdana Grup A Asian Games 2022. Penanggung jawab Timnas basket putri, Christopher Tanuwidjaja merasa sangat kecewa dengan performa para pemain.

Srikandi basket Indonesia mengawali perjuangannya di Asian Games 2022 dengan hasil yang kurang memuaskan. Berlaga di SX Olympic Gymnasium, Rabu (27/9/2023) malam WIB, Dewa Ayu Made Sriartha dipermalukan India 46-66.

Pasca laga, Christopher menyebutkan jika srikandi basket Indonesia, yang sukses meraih juara FIBA Asia Cup Divisi B 2023, tidak mencerminkan permainan layaknya sebagai juara.



"Tidak ada perjuangan sama sekali. Tidak ada usaha sama sekali, saya sangat malu dengan permainan kita (Rabu) malam ini," ungkap Christopher dalam rilis Perbasi di Jakarta, Rabu (27/9/2023) malam.

"Kita mengubah diri sendiri dari tim juara jadi tim yang baru belajar basket," lanjut dia.

Pria yang akrab disapa Koh Itop itu juga mengatakan jika persiapan yang telah dilakukan timnas basket putri Indonesia selama ini dirasa tidak ada artinya. Pasalnya, menurutnya, para pemain tidak menunjukkan apa yang telah disiapkan pada laga melawan India.

"Saya merasa semua usaha kita memberikan fasilitas yang bagus untuk tim ini selama persiapan, disia-siakan begitu saja dalam satu game ini," kata dia.

Kekalahan tersebut memang hasil yang tidak menguntungkan bagi timnas basket putri Indonesia. Akan tetapi, diharapkan pasukan Marlina Herawan itu bisa segera bangkit dengan melakukan evaluasi untuk menatap laga selanjutnya.



Pada pertandingan kedua, timnas basket putri Indonesia akan menghadapi lawan yang kuat di Grup D, yakni sang tuan rumah, China. Laga itu dijadwalkan berlangsung pada Jumat (29/9/2023).
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Maxim Klitschko, Putra...
Maxim Klitschko, Putra Legenda Tinju Vitali Klitschko yang Kini Jadi Atlet Basket
Beyond Cup 4.0: Ajang...
Beyond Cup 4.0: Ajang Kompetisi Unjuk Bakat dan Sportivitas Siswa Se-Jabodetabek Sukses Digelar
Liga Basket Putri Bergulir...
Liga Basket Putri Bergulir April 2025, Perbasi Jakarta: Ada 10 Klub Berpartisipasi!
Timnas Bola Basket Tuli...
Timnas Bola Basket Tuli Indonesia Berlaga pada Turnamen Basket di Hongkong
Hadiri Pertemuan AEF...
Hadiri Pertemuan AEF di Kuwait, PP Pordasi Tatap Persiapan Asian Games 2026 dan Olimpiade Los Angeles 2028
Indteam Basketball KU-12...
Indteam Basketball KU-12 Posisi 3 Liga Bali Open Tournamen 2024
Liga Basket Antar Akademi...
Liga Basket Antar Akademi Indonesia Berlanjut Tahun Depan, Siap Bentuk Generasi Emas Basket Tanah Air
Gelar Kongres, PB FOBI...
Gelar Kongres, PB FOBI Targetkan Barongsai Tampil di SEA Games dan Asian Games
Narendra Masou Bersinar,...
Narendra Masou Bersinar, AirOne Jakarta Juarai CIC 2024 U-11 Boys
Rekomendasi
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
17 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
1 jam yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
WhaAP Kendaraan Tempur...
WhaAP Kendaraan Tempur Lapis Baja India Akan Diproduksi di Maroko
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved