Jatuhkan Magali Rodriguez 3 Kali, Caroline Dubois Rebut Sabuk Juara Wanita IBO

Minggu, 01 Oktober 2023 - 08:34 WIB
loading...
Jatuhkan Magali Rodriguez...
Caroline Dubois berhasil merebut sabuk juara dunia tinju kelas ringan versi IBO dengan menundukkan Magali Rodriguez. / Foto: Instagram @boxxer
A A A
LONDON - Caroline Dubois berhasil merebut sabuk juara dunia tinju kelas ringan versi IBO dengan menundukkan Magali Rodriguez. Dubois sempat menjatuhkan petinju wanita asal Meksiko itu tiga kali dalam duel 10 ronde tersebut.

Meskipun begitu, laga yang berlangsung di London, Sabtu (30/9/2023) waktu setempat itu berakhir dengan kemenangan angka mutlak buat Dubois. Ketiga juri memberikan skor pertarungan dengan angka 98-89, 97-90 dan 99-88 buat petarung dari Inggris tersebut.

Rodriguez sendiri menjadi salah satu tantangan terberat dalam karier Dubois, yang saat ini masih berusia 22 tahun. Dia pun berhasil menyabet kemenangn impresif, serta sempat mengirim Rodriguez ke kanvas melalui hook kanan keras di ronde kesembilan.



Tak lama kemudian, Rodriguez sempat terhuyung-huyung dan jatuh ke kanvas lagi di ronde kesembilan. Namun, ajaibnya, petinju 31 tahun ini masih sanggup berdiri, bahkan melanjutkan pertarungan serta memberikan perlawanan tanpa kenal lelah di ronde terakhir.

Sebelumnya, tepatnya pada ronde keenam, Rodriguez juga sempat jatuh ke atas kanvas setelah goyah dengan sebuah hook kanan keras sebelum akhirnya terjatuh di bawah serangan ketiga dari kombinasi Dubois yang keras.

"Saya pikir, mengingat situasinya, ia adalah petarung yang tangguh. Dia tampil dengan penuh semangat. Bahkan saat saya menjatuhkannya, dia benar-benar menginginkannya dan itulah yang saya butuhkan," ungkap Dubois usai pertarungan kepada Sky Sports, Minggu (1/10/2023).

Jatuhkan Magali Rodriguez 3 Kali, Caroline Dubois Rebut Sabuk Juara Wanita IBO
(Foto: Instagram @boxxer)

"Saya kira itu adalah penampilan terbaik saya di dalam ring, namun masih banyak yang dapat saya berikan. Saya benar-benar menginginkan KO," lanjut dia.

"Saya berusia 22 tahun. Apa yang akan membahagiakan saat saya berusia 25, 26 tahun? Saya akan mulai menjatuhkan gadis-gadis ini, saya berjanji," katanya lagi dengan penuh tekad.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kekayaan Abdul Wahid,...
Kekayaan Abdul Wahid, Petinju Muslim AS yang Pernah Hidup dalam Kemiskinan dan Kejahatan Ekstrem
Mengapa Gervonta Davis...
Mengapa Gervonta Davis Dijuluki Tank? Begini Asal-usulnya
Pengacara Desak Komisi...
Pengacara Desak Komisi Atletik New York Jadikan Lamont Roach Juara Kelas Ringan WBA Baru
Claressa Shields Dipaksa...
Claressa Shields Dipaksa WBO Lepas Satu Gelarnya, Gara-gara Ganja?
Dalih Minyak Rambut...
Dalih Minyak Rambut Gervonta Davis Dikecam: Kemenangan Lamont Roach Dirampok?
Gervonta Davis Berlutut...
Gervonta Davis Berlutut di Ronde 9, Lamont Roach: Itu Seharusnya Knockdown!
Gervonta Davis vs Lamont...
Gervonta Davis vs Lamont Roach Berakhir Imbang Kontroversial!
Peluang Daud Yordan...
Peluang Daud Yordan Tantang Juara Dunia IBF jika Kalahkan George Kambosos
Biodata dan Agama Lamont...
Biodata dan Agama Lamont Roach, Calon Lawan Gervonta Davis yang Menggemparkan
Rekomendasi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
12 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
beberapa waktu yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Rusia Bisa...
3 Alasan Rusia Bisa Ubah Prancis Menjadi Chernobyl Raksasa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved