Alex Marquez Pasang Target Finis 3 Besar di MotoGP 2024

Senin, 06 November 2023 - 05:05 WIB
loading...
Alex Marquez Pasang Target Finis 3 Besar di MotoGP 2024
Alex Marquez Pasang Target Finis 3 Besar di MotoGP 2024
A A A
MADRID - Pembalap Gresini Ducati, Alex Marquez, memasang target tinggi di MotoGP 2024 . Dia ingin bisa konsisten finis di lima besar dalam balapan agar bisa mengakhiri musim di posisi tiga klasemen.

Alex menjalani musim debutnya bersama Gresini Ducati dengan cukup apik. Bahkan, hanya dalam dua seri saja, dia berhasil meraih podium perdananya di kelas utama dalam balapan MotoGP Argentina 2023 lalu setelah pada seri pembuka di Portugal finis di urutan kelima.



Pembalap asal Spanyol itu pun kerap kali bersaing di barisan terdepan sepanjang musim ini, tetapi sayangnya dia sering membuat kesalahan dan akhirnya membuatnya kecelakaan. Alhasil, setelah 17 seri berjalan, dia baru mengumpulkan 117 poin dan duduk di posisi 11 klasemen.

Kendati demikian, angka tersebut sudah dua kali lipat melampaui raihan poinnya musim lalu, yakni sebanyak 50 poin bersama LCR Honda. Oleh karena itu, dia tak sabar untuk bisa meningkatkan performanya lagi pada musim keduanya bersama Gresini Ducati.

Tak tanggung-tanggung, Alex memasang target tinggi di MotoGP 2024 . Dia ingin lebih konsisten lagi finis di posisi lima besar demi bisa mencapai targetnya untuk masuk posisi tiga besar di akhir musim.

“Saya tidak akan berbicara banyak tentang gelar karena sebuah musim selalu panjang dan Anda harus mempertimbangkan banyak aspek. Namun saya ingin secara konsisten berada di lima besar dan berusaha berada di sana pada akhir tahun untuk finis di tiga besar,” kata Marquez dilansir dari Speedweek, Minggu (5/11/2023).

Ambisi Alex tersebut bukan tidak mungkin bisa dicapai. Sebab, dia akan memiliki rekan setim baru yakni kakaknya sendiri, Marc Marquez. Mereka kembali bersama setelah sempat berduet di Repsol Honda pada 2020 silam.

Kehadiran Marc tentu akan semakin menambah motivasinya dan juga sangat bagus untuk perkembangan motor Desmosedici GP23-nya. Sebab, kakaknya merupakan pembalap dengan segudang pengalaman yang telah meraih enam gelar juara MotoGP.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0588 seconds (0.1#10.140)