Daniel Dubois Pertimbangkan Nama Jarrell Miller untuk Duel di Arab Saudi

Kamis, 16 November 2023 - 05:35 WIB
loading...
Daniel Dubois Pertimbangkan...
Mantan juara dunia tinju kelas berat WBA, Daniel Dubois tengah menimang nama Jarrell Miller sebagai lawan dalam duelnya di Arab Saudi, pada 23 Desember 2023. / Foto: Instagram @queensberrypromotions
A A A
LONDON - Mantan juara dunia tinju kelas berat WBA, Daniel Dubois tengah menimang nama Jarrell Miller sebagai lawan di malam pertarungannya di Arab Saudi, pada 23 Desember mendatang. Miller tengah berupaya melanjutkan kariernya usai menjalani skorsing karena terbukti menggunakan zat terlarang.

Duel Dubois vs Miller bisa disajikan di Timur Tengah, di mana pada saat yang sama juga akan hadir dua mantan raja kelas berat, Anthony Joshua dan Deontay Wilder. Kedua petinju itu akan tampil di pertarungan terpisah, sebelum saling berpotensi untuk bertemu pada 2024.

"Saya selalu percaya bahwa Jarrell memiliki kemampuan untuk menjadi kekuatan dominan di divisi kelas berat, dan ini merupakan misi saya untuk memberinya kesempatan yang signifikan," ungkap promotor Miller, Dmitriy Salita kepada Sky Sports.



"Divisi ini sedang bergemuruh saat ini dengan inisiatif nyata untuk membuat pertarungan besar di seluruh divisi. Saya dapat mengatakan bahwa kami sedang berusaha untuk membuat pertarungan yang menentukan karier bagi atlet kelas berat dari Brooklyn, New York ini," jelasnya.

Sementara itu, di sudut lain, Dubois menderita kekalahan kontroversial pada ronde kesembilan dari Oleksandr Usyk, Agustus lalu. Dubois sempat menjatuhkan sang juara dunia dengan sebuah pukulan yang dianggap sebagai pukulan rendah. Promotor Dubois, Frank Warren mengajukan banding agar hasil laga tersebut diubah menjadi no-contest, namun bandingnya ditolak WBA.

Dubois merebut mahkota reguler WBA dengan kemenangan KO di ronde keempat atas Trevor Bryan pada Juni tahun lalu. Dia pun sudah sekali mempertahankan gelar dengan menghentikan Kevin Lerena pada Desember 2022.

Miller sebelumnya dinyatakan positif menggunakan zat terlarang pada 2019, yang mengakhiri rencana pertarungan di New York melawan Anthony Joshua. Petinju asal New York ini diberikan lisensi tinju sementara oleh Komisi Atletik Negara Bagian Nevada pada November lalu.



Petinju 35 tahun belum terkalahkan ini kali terakhir berlaga pada Maret lalu, ketika dia menghentikan mantan juara WBA lainnya, Lucas Browne di ronde keenam.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1922 seconds (0.1#10.140)