Menangkan Gelar Super 500 Perdana, Gregoria Mariska Tunjung Tak Bisa Bilang Apa-apa

Minggu, 19 November 2023 - 13:31 WIB
loading...
Menangkan Gelar Super...
Atlet bulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil memenangkan BWF World Tour Super 500 pertamanya di Kumamoto Japan Masters 2023. / Foto: PBSI
A A A
KUMAMOTO - Atlet bulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil memenangkan BWF World Tour Super 500 pertamanya di Kumamoto Japan Masters 2023. Dia pun kebingungan mencari kata-kata seusai meraih prestasi tersebut.

Gregoria tampil sebagai juara Japan Masters 2023 usai melibas wakil China, Chen Yu Fei. Laga yang digelar di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Jepang, Minggu (19/11/2023) pagi WIB itu, berakhir dengan skor 21-12, 21-12.

"Saya sangat bersyukur dengan kemenangan yang saya capai hari ini. Kemenangan ini menjadi hal yang sangat besar untuk menambah motivasi saya ke depan," kata Gregoria melalui keterangan resmi PBSI, Minggu (19/11/2023).



"Senang sekali ini karena gelar juara pertama saya di level super 500. Saya tidak bisa ungkapkan dengan kata-kata," lanjutnya.

Gregoria pun mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada semua yang telah mendukungnya hingga sejauh ini. "Pastinya saya mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang di belakang saya terus mendukung, baik langsung maupun tidak langsung, termasuk fans," ungkap Gregoria.

"Gelar ini terasa sangat berarti karena berkat orang-orang yang terus mendukung saya," imbuhnya.



Gregoria juga menjadi tunggal putri Indonesia pertama yang sukses merebut gelar Super 500 sepanjang sejarah. Tinta emas itu ditorehkannya dengan sangat apik saat tampil di Japan Masters 2023.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1113 seconds (0.1#10.140)