Dovizioso Tidak Tertekan Bersaing dengan Marquez

Jum'at, 10 November 2017 - 22:02 WIB
Dovizioso Tidak Tertekan Bersaing dengan Marquez
Dovizioso Tidak Tertekan Bersaing dengan Marquez
A A A
VALENCIA - Andrea Dovizioso punya satu kesempatan lagi untuk mewujudkan mimpinya meraih gelar juara MotoGP 2017. Pembalap Ducati tersebut masih menjaga peluangnya sebab ia ada di posisi dua klasemen dengan kepemilikan 261 poin.

Dovizioso berjarak 21 angka dengan Marc Marquez yang duduk di peringkat pertama. Penentuan gelar juara akan terjadi saat seri terakhir digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Minggu (12/11/2017).

Jelang lomba, Dovizioso mengaku tidak tertekan dengan situasi ini. Ia justru senang sebab pencapaiannya melebihi perkiraan awal.

"Lomba ini akan sulit sebab pembalap lainnya sering tampil dengan cepat ketika di sini. Sekarang kami punya kecepatan yang bagus, tinggal bagaimana menjaga fokus sejak awal dan menjaga performa sebaik mungkin. Kita lihat saja apa yang bisa kami lakukan sepanjang balapan nanti," ucap Dovizioso pada Crash.

"Kami hanya punya satu strategi yaitu memenangkan balapan dan melihat hasil yang diraih oleh Marc Marquez. Saya tidak merasakan tekanan besar karena sebenarnya saya sangat puas dengan musim ini. Apapun hasilnya, saya tetap bangga dengan yang kami lakukan sampai sekarang," sambungnya. (Baca juga: Dovizioso Beberkan Strategi Hadapi Marquez di Seri Pamungkas )

"Jarak poin 21 poin memang cukup banyak dan sulit. Tapi peluang masih terbuka, jadi kami harus fokus demi memenangkan perlombaan. Ducati punya reputasi pasang surut di lintasan ini. Tapi saya pikir kecepatan kami saat latihan tidak terlalu buruk. Hanya dalam lomba penampilan saya kurang begitu oke," pungkas pembalap kebangsaan Italia tersebut.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4044 seconds (0.1#10.140)