Daftar 17 Wakil Indonesia di Thailand Masters 2024: Yeremia/Rahmat Debut
loading...
A
A
A
Federasi Bulutangkis Dunia ( BWF ) telah merilis daftar pemain yang bakal mentas di Thailand Masters 2024. Dalam laporannya, Jumat (29/12/2023), diketahui jika Indonesia menurunkan 17 jagoan bulu tangkis.
Thailand Masters 2024 dijadwalkan berlangsung di Bangkok pada 30 Januari hingga 4 Februari mendatang. Turnamen Super 300 ini tak diikuti oleh banyak bintang-bintang dunia, termasuk beberapa jagoan Tim Merah-Putih, karena sebelumnya mereka sudah tampil di level yang lebih tinggi sepanjang Januari, yakni Malaysia Open 2024 (Super 1000), India Open (Super 750), dan Indonesia Masters (Super 500).
Namun, di sektor ganda putra, Indonesia mengirimkan semua pasangan utama yang ada di Pelatnas PBSI, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Bahkan duet anyar Yeremia Erich Yoche Rambitan/Rahmat Hidayat bakal melakukan debut di Thailand Masters 2024.
Padahal, pasangan itu baru diumumkan berduet pada Kamis, 28 Desember 2023 lalu setelah Yeremia sebelumnya ditinggal oleh Pramudya Kusumawardana, yang memutuskan cabut dari Pelatnas PBSI untuk melanjutkan studinya di Australia. Kemudian, ada pula pasangan non pelatnas, Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani. Hanya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, ganda putra andalan Indonesia yang tak mentas di turnamen ini.
Beralih ke sektor ganda campuran, Indonesia juga bisa dibilang menurunkan kekuatan terbaiknya karena para pemain yang ada membutuhkan banyak poin untuk mendapatkan tiket menuju Olimpiade Paris 2024. Mereka adalah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Nita Violina Marwah.
Di sektor tunggal putra, tak ada nama-nama besar seperti Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting dan bahkan Chico Aura Dwi Wardoyo sekalipun. Hanya terdapat dua wakil Tanah Air yang akan memulai perjuangan mereka dari babak kualifikasi, yakni Alwi Farhan dan Tommy Sugiarto.
Begitu pula di tunggal putri di mana Gregoria Mariska Tunjung tak diutus ke Thailand Masters 2024. Skuad Garuda bakal mengandalkan dua bintang mudanya yakni Putri Kusuma Wardani dan Ester Nurumi Tri Wardoyo.
Terakhir, di sektor ganda putri, duet andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, juga tak akan tampil di turnamen ini. Meski begitu masih ada Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi, Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari, Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari dan Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum.
Dengan begitu, sejauh ini total ada 17 wakil Indonesia yang akan berjuang di Thailand Masters 2024. Namun, masih ada beberapa pemain lainnya yang masuk dalam daftar cadangan sehingga berpeluang untuk menyusul nama-nama yang ada.
1. Alwi Farhan (Kualifikasi)
2. Tommy Sugiarto (Kualifikasi)
Cadangan: Christian Adinata
1. Putri Kusuma Wardani
2. Ester Nurumi Tri Wardoyo
Cadangan: Komang Ayu Cahya Dewi, Aisyah Sativa Fatetani,
1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
2. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
3. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
4. Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani
5. Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Rahmat Hidayat
1. Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi
2. Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari
3. Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari
4. Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum
1. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
2. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
3. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
4. Adnan Maulana/Nita Violina Marwah
Cadangan: Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata
Thailand Masters 2024 dijadwalkan berlangsung di Bangkok pada 30 Januari hingga 4 Februari mendatang. Turnamen Super 300 ini tak diikuti oleh banyak bintang-bintang dunia, termasuk beberapa jagoan Tim Merah-Putih, karena sebelumnya mereka sudah tampil di level yang lebih tinggi sepanjang Januari, yakni Malaysia Open 2024 (Super 1000), India Open (Super 750), dan Indonesia Masters (Super 500).
Namun, di sektor ganda putra, Indonesia mengirimkan semua pasangan utama yang ada di Pelatnas PBSI, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Bahkan duet anyar Yeremia Erich Yoche Rambitan/Rahmat Hidayat bakal melakukan debut di Thailand Masters 2024.
Padahal, pasangan itu baru diumumkan berduet pada Kamis, 28 Desember 2023 lalu setelah Yeremia sebelumnya ditinggal oleh Pramudya Kusumawardana, yang memutuskan cabut dari Pelatnas PBSI untuk melanjutkan studinya di Australia. Kemudian, ada pula pasangan non pelatnas, Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani. Hanya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, ganda putra andalan Indonesia yang tak mentas di turnamen ini.
Beralih ke sektor ganda campuran, Indonesia juga bisa dibilang menurunkan kekuatan terbaiknya karena para pemain yang ada membutuhkan banyak poin untuk mendapatkan tiket menuju Olimpiade Paris 2024. Mereka adalah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Nita Violina Marwah.
Di sektor tunggal putra, tak ada nama-nama besar seperti Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting dan bahkan Chico Aura Dwi Wardoyo sekalipun. Hanya terdapat dua wakil Tanah Air yang akan memulai perjuangan mereka dari babak kualifikasi, yakni Alwi Farhan dan Tommy Sugiarto.
Begitu pula di tunggal putri di mana Gregoria Mariska Tunjung tak diutus ke Thailand Masters 2024. Skuad Garuda bakal mengandalkan dua bintang mudanya yakni Putri Kusuma Wardani dan Ester Nurumi Tri Wardoyo.
Terakhir, di sektor ganda putri, duet andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, juga tak akan tampil di turnamen ini. Meski begitu masih ada Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi, Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari, Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari dan Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum.
Dengan begitu, sejauh ini total ada 17 wakil Indonesia yang akan berjuang di Thailand Masters 2024. Namun, masih ada beberapa pemain lainnya yang masuk dalam daftar cadangan sehingga berpeluang untuk menyusul nama-nama yang ada.
Berikut adalah daftar wakil Indonesia di Thailand Masters 2024:
Tunggal Putra:
1. Alwi Farhan (Kualifikasi)
2. Tommy Sugiarto (Kualifikasi)
Cadangan: Christian Adinata
Tunggal Putri:
1. Putri Kusuma Wardani
2. Ester Nurumi Tri Wardoyo
Cadangan: Komang Ayu Cahya Dewi, Aisyah Sativa Fatetani,
Ganda Putra:
1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
2. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
3. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
4. Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani
5. Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Rahmat Hidayat
Ganda Putri:
1. Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi
2. Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari
3. Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari
4. Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum
Ganda Campuran:
1. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
2. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
3. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
4. Adnan Maulana/Nita Violina Marwah
Cadangan: Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata
(yov)