Rekor Mengerikan Liverpool di Anfield usai Kalahkan Fulham

Kamis, 11 Januari 2024 - 09:02 WIB
loading...
Rekor Mengerikan Liverpool di Anfield usai Kalahkan Fulham
Liverpool mencetak kemenangan ke-42 di Anfield selama tampil di kompetisi domestik dalam tiga musim terakhir / Foto: Liverpool
A A A
Liverpool mencetak kemenangan ke-42 di Anfield selama tampil di kompetisi domestik dalam tiga musim terakhir. Catatan mengesankan itu muncul setelah The Reds mengalahkan Fulham dengan skor 2-1 pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris .

Liverpool sempat tertinggal lebih dulu melalui gol yang dicetak Willian di menit 19. Willian tercatat sebagai pemain tertua (35 tahun 154 hari) yang mencetak gol di semifinal Piala Liga Inggris sejak Fernandinho mencetak gol pada Januari 2021 untuk Manchester City (35 tahun 247 hari).

Fulham berhasil menjaga Keunggulan 1-0 hingga interval pertama usai. Di babak kedua, Liverpool yang tak ingin dipermalukan di depan pendukungnya terus menggedor pertahanan tim tamu.



Hasilnya, Liverpool mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1 lewat gol yang dicetak Curtis Jones (68') dan Cody Gakpo (71'). Hingga peluit panjang dibunyikan skor 2-1 untuk kemenangan The Reds tak berubah.

Menurut statistik Optajoe, Liverpool telah mengamankan 42 kali menang dalam 58 pertandingan tampil di Anfield di kompetisi domestik dalam tiga musim terakhir. Tim besutan Juergen Klopp punya tingkat kemenangan dengan persentase 72,4 persen.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1558 seconds (0.1#10.140)