Elkan Baggott Dinilai Tampil Buruk saat Bristol Rovers Dibekuk Burton Albion

Minggu, 11 Februari 2024 - 20:02 WIB
loading...
Elkan Baggott Dinilai...
Elkan Baggott Dinilai Tampil Buruk saat Bristol Rovers Dibekuk Burton Albion. Foto: IST
A A A
BRISTOL - Bek Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Elkan Baggott mendapatkan penilaian kurang baik saat Bristol Rovers dikalahkan Burton Albion 1-2 di pekan ke-31 Liga 3 Inggris 2023/2024. Elkan disebut tampil kurang solid dalam laga tersebut.

Elkan Baggott bermain penuh dalam pertandingan Bristol Rovers versus Burton Albion di Memorial Stadium, Bristol, Inggris pada Sabtu (10/2/2024) kemarin. Dua gol untuk Burton Albion dicatatkan oleh Clara Gilligan (43’), dan Mark Helm (57’).

Sementara, Bristol Rovers hanya mampu mencetak satu gol via Antony Evans (60’). Elkan yang tidak tergantikan dalam pertandingan itu mendapatkan nilai kurang baik dari Media Inggris, Bristol World.



Media itu memberikan Elkan nilai 5 untuk penampilannya dalam pertandingan tersebut. Pemain berusia 21 tahun itu disebut kurang baik saat mengantisipasi serangan dari Burton Albion.

“Berjuang dengan fisik (melawan) Brewers -julukan Burton Albion- dan tidak terlihat tajam. Tidak bisa mengatasi laju serangan Burton,” tulis Bristol World,dikutip pada Minggu (11/2/2024).

Tentunya, penilaian ini harus menjadi evaluasi bagi Elkan untuk pertandingan selanjutnya. Terlebih lagi, Elkan harus menelan kekalahan dalam dua pertandingan terakhir bersama Bristol Rovers.

Di sisi lain, Elkan justru mendapatkan penilaian cukup baik dari Sofascore. Bek Timnas Indonesia itu diberikan nilai 7,0 untuk penampilannya dalam laga melawan Burton Albion.

Menurut statistik Sofascore, Elkan berhasil melakukan dua intersep, lima sapuan, dan 11 kemenangan dari 19 kali duel udara. Dia juga tercatat mampu melepaskan 60 dari 79 umpan akurat dalam laga tersebut.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1043 seconds (0.1#10.140)