Wow! Pebasket Naturalisasi Indonesia Marques Bolden Gabung Klub NBA Charlotte Hornets

Rabu, 21 Februari 2024 - 10:17 WIB
loading...
Wow! Pebasket Naturalisasi...
Pebasket naturalisasi Indonesia berdarah Amerika, Marques Bolden. Foto: Perbasi
A A A
NORTH CAROLINA - Pebasket naturalisasi Indonesia, Marques Bolden resmi direkrut tim NBA Charlotte Hornets. Presiden Operasional dan Manajer Umum Charlotte Hornets, Mitch Kupchak mengontrak Bolden dengan jangka 10 hari.

Walaupun demikian, Hornets tidak menjelaskan lebih lanjut detail kontrak yang dimaksud untuk Bolden. Nantinya, pebasket naturalisasi Indonesia itu akan bertugas sebagai Center jika dimainkan oleh Charlotte Hornets .

“Presiden Operasional & Manajer Umum Bola Basket Charlotte Hornets Mitch Kupchak hari ini mengumumkan bahwa tim telah menandatangani center Marques Bolden dengan kontrak 10 hari. Sesuai kebijakan tim, ketentuan kesepakatan tidak diungkapkan,” tulis keterangan resmi Charlotte Hornets, dikutip pada Rabu (21/2/2024).



Dengan demikian, Bolden sudah mendapatkan tim baru setelah berpisah dengan Milwaukee Bucks pada Januari 2024 lalu. Pebasket berusia 25 tahun itu sempat tampil dalam dua pertandingan bersama Bucks.

Walau hanya tampil dua kali, Charlotte Hornets nampaknya terkesan dengan penampilan Bolden. Dalam keterangan resmi, Hornets juga menuliskan rekam jejak Bolden mulai dari karier junior hingga senior.

“Bolden telah tampil dalam 31 kontes (26 start) musim ini untuk Wisconsin Herd, afiliasi Liga G Milwaukee Bucks, dengan rata-rata mencetak 13,3 poin (55,6 FG%, 39,7 3P%, 74,3 FT%), 7,7 rebound, 1,4 assist, dan 1,6 blok dalam 24,9 menit per pertandingan,” tulis keterangan resmi Hornets.

“Pengalaman Liga G-nya mencakup dua musim (2019-21) bersama Cleveland Charge dan dua musim (2021-23) bersama Salt Lake City Stars. Dalam 105 pertandingan karir Liga G (83 start), Bolden telah mencatatkan 10,8 poin, 7,4 rebound, 1,1 assist, dan 1,6 blok dalam 23,2 menit per game. Dia telah tampil dalam sembilan pertandingan NBA bersama Cleveland Cavaliers dan Bucks,” sambung keterangan itu.

Belum diketahui apakah Bolden akan langsung dimainkan oleh Charlotte Hornets. Terdekat, tim besutan Steve Clifford itu akan berhadapan dengan Utah Jazz dalam lanjutan musim reguler NBA 2023-2024 di Delta Center, Salt Lake, Amerika Serikat pada Jumat (23/2/2024) mendatang.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Maxim Klitschko, Putra...
Maxim Klitschko, Putra Legenda Tinju Vitali Klitschko yang Kini Jadi Atlet Basket
Beyond Cup 4.0: Ajang...
Beyond Cup 4.0: Ajang Kompetisi Unjuk Bakat dan Sportivitas Siswa Se-Jabodetabek Sukses Digelar
Liga Basket Putri Bergulir...
Liga Basket Putri Bergulir April 2025, Perbasi Jakarta: Ada 10 Klub Berpartisipasi!
Timnas Bola Basket Tuli...
Timnas Bola Basket Tuli Indonesia Berlaga pada Turnamen Basket di Hongkong
Kebakaran Hebat di Los...
Kebakaran Hebat di Los Angeles Batalkan Laga Lakers dan Clippers, Rumah Pelatih NBA Habis Dimakan Api
Indteam Basketball KU-12...
Indteam Basketball KU-12 Posisi 3 Liga Bali Open Tournamen 2024
Liga Basket Antar Akademi...
Liga Basket Antar Akademi Indonesia Berlanjut Tahun Depan, Siap Bentuk Generasi Emas Basket Tanah Air
Narendra Masou Bersinar,...
Narendra Masou Bersinar, AirOne Jakarta Juarai CIC 2024 U-11 Boys
Jadwal Lengkap dan Link...
Jadwal Lengkap dan Link Nonton FIBA Asia Cup 2025 Qualifiers di Vision+
Rekomendasi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
16 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
1 jam yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
KAI KF-21 Pesawat Karya...
KAI KF-21 Pesawat Karya Indonesia Korsel dengan Teknologi Siluman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved