Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Butuh 1 Jam 15 Menit Kalahkan Lakshya Sen, Indonesia vs India 2-1

Rabu, 01 Mei 2024 - 20:16 WIB
loading...
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Butuh 1 Jam 15 Menit Kalahkan Lakshya Sen, Indonesia vs India 2-1
Tim bulu tangkis putra Indonesia berbalik unggul 2-1 atas India pada laga pemungkas Grup C Piala Thomas 2024 / Foto: PBSI
A A A
Tim bulu tangkis putra Indonesia berbalik unggul 2-1 atas India pada laga pemungkas Grup C Piala Thomas 2024. Adalah Jonatan Christie , yang menyumbangkan poin untuk tim Merah Putih usai mengalahkan Lakshya Sen lewat pertarungan tiga game 21-18, 16-21, dan 21-17 di Hi-Tech Zone Sports Center Gymnasium, Rabu (1/5/2024) sore WIB.

Jonatan memulai pertandingan dengan sangat baik. Variasi serangan yang dilancarkan olehnya sukses membuat Lakshya Sen kesulitan sehingga unggul 11-4 di interval pertama.

Usai jeda interval, Jojo semakin menjadi-jadi. Dia sangat nyaman dalam melancarkan serangannya. Anak didik Irwansyah itu berhasil memperlebar jarak keunggulannya atas Lakshya Sen menjadi 15-6, sebelum akhirnya merebut game pertama dengan 21-18.



Pada game kedua, Jojo kembali menggempur pertahanan lawannya dan berhasil unggul 7-5. Tapi, Lakshya Sen berhasil membalikkan keadaan menjadi 9-11.

Usai interval, Jojo perlahan mampu memperkecil ketertinggalannya menjadi 15-17. Namun upayanya untuk membalikkan keadaan belum berbuah manis.

Jojo harus kalah di game kedua dari Lakshya Sen dengan skor 16-21. Pada game penentuan, kedua pemain menyajikan pertarungan yang sengit. Namun Jojo pada akhirnya mampu keluar dari segala tekanan yang ada sehingga unggul di interval ketiga dengan skor tipis 11-10.



Setelah rehat, Jojo berhasil memperlebar keunggulannya menjadi 16-10 atas Lakshya Sen. Hasil akhirnya, pemain kelahiran Jakarta itu sukses mengunci kemenangan di game ketiga dengan skor 21-17.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2260 seconds (0.1#10.140)