Jorge Martin Dijagokan Gabung Tim Pabrikan Ducati ketimbang Marc Marquez

Selasa, 21 Mei 2024 - 09:09 WIB
loading...
Jorge Martin Dijagokan...
Jorge Martin lebih dijagokan bergabung dengan tim Pabrikan Ducati ketimbang Marc Marquez. Hal itu sebagaimana disampaikan legenda balap Jorge Martinez / Foto: MotoGP
A A A
Jorge Martin lebih dijagokan bergabung dengan tim Pabrikan Ducati ketimbang Marc Marquez . Hal itu sebagaimana disampaikan legenda balap Jorge Martinez.

Ducati sejauh ini masih belum menentukan rekan Francesco Bagnaia untuk tampil di MotoGP 2025. Jorge Martin dan Marc Marquez pun terus menjadi perbincangan untuk mengisi posisi tersebut.

Di sisi lain, Enea Bastianini yang masih berstatus pembalap pabrikan Ducati juga tak ingin menyerahkan tempatknya kepada orang lain. Hal tersebut pun membuat persaingan memperebutkan posisi di tim pabrikan Ducati menjadi menarik.



Sementara Martinez mengatakan jika Ducati memilih Marquez ke tim pabrikan, maka akan menimbulkan masalah. Sebab, ia menilai Bagnaia dan Marquez akan saling bersaing di setiap balapan untuk memperebutkan kemenangan.

"Jika saya adalah Ducati, saya akan mengambil Marc, tetapi saya tahu ini bisa menimbulkan masalah. Masalah memiliki dua juara dunia yang saling bersaing di antara mereka yang bisa saja (performa) naik dan turun," kata Jorge Martinez dikutip dari Motosan, Senin (20/5/2024).

Namun, ia mengaku lebih memilih Martin untuk menjadi rekan Francesco Bagnaia musim depan. Meski bertekad untuk mendapatkan gelar juara MotoGP, tetapi Jorge Martin bisa memberikan kestabilan di Ducati Lenovo dan mudah untuk diatur.



"Saya pikir seorang Jorge Martin mungkin akan memberikan stabilitas yang lebih baik bagi tim. Marc, jika dia pergi ke sana, itu karena dia ingin menjadi juara dunia. Tentu saja Jorge juga begitu, tapi mungkin Jorge lebih mudah diatur daripada Marc," pungkasnya.

Saat ini, Martin sedang memimpin klasemen sementara MotoGP 2024 dengan 129 poin. Pembalap asal Spanyol itu berhasil mendapatkan dua kemenangan dan tiga podium di balapan utama serta tiga kemenangan dan dua podium di sprint race.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1070 seconds (0.1#10.24)