Marc Marquez Kaget Bisa Naik Podium di MotoGP Catalunya 2024

Selasa, 28 Mei 2024 - 02:02 WIB
loading...
Marc Marquez Kaget Bisa...
Marc Marquez Kaget Bisa Naik Podium di MotoGP Catalunya 2024. Foto: REUTERS/Bruna Casas
A A A
BARCELONA - Pembalap Gresini Ducati, Marc Marquez , tidak menyangka bisa mendapatkan podium ketiga di MotoGP Catalunya 2024. Marquez mengaku deg-degan ketika harus mencari tahu posisinya pada akhir balapan.

“Adrenalin murni. Saya melewati garis finis, saya melihat ke arah menara yang khas, untuk melihat siapa yang menang. Dan saya melihat 1, 89, 93. Saya tidak tahu saya berada di urutan ketiga. Itu adalah suntikan adrenalin ganda,” ujar Marquez, dilansir dari Motosan, Senin (27/5/2024).

Marquez memulai balapan dari posisi ke-14 setelah tampil kurang baik pada sesi kualifikasi MotoGP Catalunya 2024 . Namun, The Baby Alien -julukan Marc Marquez- mampu mendapatkan podium ketiga di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, pada Minggu (26/5/2024) kemarin.

Marquez mengakui tidak mempunyai banyak pengalaman manis di Sirkuit Catalunya. Oleh sebab itu, pembalap berusia 31 tahun tersebut harus berjuang keras ketika mengetahui start dari grid ke-14.

“Ini adalah sirkuit yang melekat pada saya sejak tahun 2013. Ya, saya telah mencapai hasil yang baik, tetapi itu sulit bagi saya. Dan kami berdua memulai posisi ke-14,” kata Marquez.

“Saya tidak melakukan start dengan baik dan saya harus menyalip serta memercayai potensi saya sepanjang balapan. Dan saya pikir ini telah membuat perbedaan pada akhirnya,” paparnya.

Pada saat-saat terakhir sebelum mengklaim podium, Marquez harus mengalahkan Aleix Espargaro (Aprilia Racing). Merasa tidak enak karena ini musim terakhirnya di MotoGP, Marquez minta maaf kepada Espargaro.

“Namun sulit bagi saya untuk mempertahankan posisi itu bersama Aleix. Dengan Aleix yang malang, yang juga pantas naik podium, karena ini adalah balapan terakhirnya di Catalunya,” tutup Marquez.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
5 Banjir Besar yang...
5 Banjir Besar yang Menghantui Balapan Formula 1 dan MotoGP Sepanjang Sejarah
Klasemen MotoGP 2025:...
Klasemen MotoGP 2025: Marc Marquez Kokoh di Puncak Usai Menangi MotoGP Thailand
Marc Marquez Kampiun...
Marc Marquez Kampiun MotoGP Thailand 2025, Sempat Dikudeta sang Adik!
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Thailand 2025
Hasil Kualifikasi MotoGP...
Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand 2025: Marc Marquez Pole Position
Menpora Jamin Efisiensi...
Menpora Jamin Efisiensi Anggaran Tak Ganggu Ajang Internasional
Seri Pembuka MotoGP...
Seri Pembuka MotoGP Berlangsung Pekan Ini! Simak Jadwal dan Link Streamingnya
Jorge Martin Absen di...
Jorge Martin Absen di MotoGP Thailand 2025: Aprilia Racing Tunjuk Lorenzo Savadori!
Rekomendasi
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
46 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Wilayahnya Berdekatan,...
Wilayahnya Berdekatan, Negara-negara Ini Belum Serang Israel di 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved