Ryan Garcia Ditangkap dalam Kondisi Bertelanjang Dada usai Rusak Kamar dan Lorong Hotel Senilai Rp244 Juta

Senin, 10 Juni 2024 - 01:11 WIB
loading...
Ryan Garcia Ditangkap dalam Kondisi Bertelanjang Dada usai Rusak Kamar dan Lorong Hotel Senilai Rp244 Juta
Ryan Garcia ditangkap atas tuduhan vandalisme di Waldorf Astoria, Beverly Hills, California, Amerika Serikat, Sabtu (8/6/2024) / Foto: Marca
A A A
Ryan Garcia ditangkap atas tuduhan vandalisme di Waldorf Astoria, Beverly Hills, California, Amerika Serikat, Sabtu (8/6/2024). Menurut laporan dari TMZ Sports, saat diamankan pihak berwajib petinju kontroversial itu berada di bawah pengaruh minuman keras saat digiring polisi.

Komandan pengawas Departemen Kepolisian Beverly Hills mengonfirmasi bahwa Garcia ditangkap pada pukul 17.45 waktu setempat, setelah mengamuk di dalam kamarnya dan di lorong. Saat digiring keluar hotel mewah, Garcia mengenakan helm pada saat itu untuk melindungi dirinya sendiri.



ESPN melaporkan bahwa King Ry menyebabkan kerusakan yang ditaksir senilai USD15 ribu atau sekira Rp244 juta pada kamar dan lorong. "Setelah dia (Garcia) ditahan di penjara Departemen Kepolisian Beverly Hills, polisi mengatakan Garcia mengeluhkan masalah medis dan kemudian dipindahkan ke Pusat Medis Cedars-Sinai untuk evaluasi dan perawatan," demikian laporan ESPN.

Pengacara Garcia, Darin Chavez, mengeluarkan pernyataan kepada ESPN bahwa ini adalah saat yang sangat menantang bagi Ryan, karena dia sedang bergulat dengan berita buruk mengenai kesehatan ibunya. Ryan telah terbuka tentang perjuangannya dengan kesehatan mental selama bertahun-tahun, dan saat ini, dia sedang menghadapi beban emosional yang sangat besar.



"Dukungan dan pengertian dari penggemar dan publik sangat penting saat ia menghadapi tantangan pribadi ini. Kami bekerja dengan tekun untuk menyediakan sumber daya yang dibutuhkan Ryan. Tim kami berkomitmen untuk memastikan bahwa ia menerima bantuan dan perawatan yang tepat untuk mengatasi kesejahteraannya baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Kami meminta dukungan dan kasih sayang yang berkelanjutan saat Ryan fokus pada keluarga dan kesehatannya saat ini," tutur Chavez.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1040 seconds (0.1#10.140)
pixels