Shin Tae-yong Malah Bercanda Disinggung Tanda Tangan Kontrak Baru dengan Timnas Indonesia

Rabu, 12 Juni 2024 - 16:30 WIB
loading...
Shin Tae-yong Malah Bercanda Disinggung Tanda Tangan Kontrak Baru dengan Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong malah bercanda saat ditanya mengenai tanda tangan kontrak baru dengan PSSI. Foto/ Isra Triansyah
A A A
JAKARTA – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia , Shin Tae-yong malah bercanda saat ditanya mengenai tanda tangan kontrak baru. Tentu saja ini mengundang penasaran jutaan masyarakat Indonesia, khususnya pencinta sepak bola.

Diketahui, Shin Tae-yong menciptakan sejarah bagi perkembangan sepak bola Indonesia. Pelatih asal Korea Selatan tersebut sukses mengantarkan Timnas Indonesia melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.



Kepastian itu tercipta setelah Skuad Garuda menang 2-0 atas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (11/6/2024) kemarin. Meski demikian, belum ada penandatanganan kontrak secara resmi antara PSSI dengan Shin Tae-yong.

Sementara, di tengah kabar gembira bagi sepak bola Indonesia, kontrak Shin Tae-yong akan berahir Juni ini. Apalagi, hingga saat ini belum ada penandatanganan kontrak baru secara resmi antara PSSI dengan Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong pun mengatakan bahwa masyarakat tidak perlu khawatir. Apalagi, saat ini sudah ada teknologi tanda tangan digital yang bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja.

“Karena ada teknologi e-sign, jadi kapan saja bisa dan tidak perlu dikhawatirkan,” ujar Shin Tae-yong dengan canda dalam konferensi pers usai pertandingan kontra Filipina pada Selasa (11/6/2024).



Sebagaimana diketahui, kontrak Shin Tae-yong akan habis pada akhir Juni 2024. Namun begitu, PSSI telah menawarkan perpanjangan kontrak untuk menahkodai Timnas Indonesia hingga 2027.

Perpanjangan kontrak anyar itu tercipta setelah Shin Tae-yong sukses menyelesaikan dua target yang diberikan. Pertama, Shin Tae-yong sukses membawa Timnas Indonesia lolos 16 besar Piala Asia 2023 dan berhasil mengantarkan Timnas Indonesia U-23 tembus delapan besar Piala Asia U-23 2024.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1620 seconds (0.1#10.140)
pixels