Eksibisi 10 Ball The Real King, Francisco Sanchez Ungkap Rahasia Kalahkan Albin Ouschan

Jum'at, 14 Juni 2024 - 06:45 WIB
loading...
Eksibisi 10 Ball The Real King, Francisco Sanchez Ungkap Rahasia Kalahkan Albin Ouschan
Bintang biliar Spanyol, Francisco Sanchez Ruiz mengalahkan Albin Ouschan dalam eksibisi 10 Ball The Real King. Foto/ mpi
A A A
JAKARTA – Bintang biliar Spanyol, Francisco Sanchez Ruiz berhasil mengalahkan Albin Ouschan dari Austria dalam laga eksibisi 10 Ball The Real King. Dia pun mengungkap rahasianya.

Pertandingan antara dua juara dunia biliar 9 bola itu berlangsung di Elite Billiard, Sunter, Jakarta Utara pada Kamis (13/6/2024) malam.



Pertandingan persahabatan yang memainkan 10 bola itu dimulai dengan baik oleh Ouschan. Dia mampu memasukkan bola secara berturut-turut hingga menyisakan empat buah saja.

Sayang, setelah itu Ouschan melakukan kesalahan. Kesempatan itu pun tak disia-siakan oleh Sanchez untuk menghabisi gim pertama dan memimpin 1-0.

Kedua bintang biliar tersebut nampak sangat serius saat saling berhadapan. Sebelumnya, mereka bermain santai melawan para penggemar hingga beberapa kali menelan kekalahan.

Pada gim kedua, Ouschan mengamuk dan gantian membuat Sanchez tak berdaya. Bahkan, dia mengalahkan juara dunia 9 bola 2023 itu dua gim berturut-turut sehingga berbalik unggul 2-1.

Akan tetapi, Sanchez gantian menampilkan permainan yang sangat cemerlang selepas itu. Dia pun menghabisi 10 bola secara beruntun untuk menyamakan skor menjadi 2-2.

Performa gemilang terus ditunjukkan oleh pebiliar berusia 32 tahun itu di gim ketiga. Meski sempat membuat kesalahan di bola-bola terakhir, dia berhasil mengamankan kemenangan untuk kembali unggul 3-2.

Para penonton pun terus dibuat kagum oleh permainan apik yang ditampilkan kedua pebiliar kelas dunia tersebut. Pada akhirnya, Sanchez mampu bermain sempurna di dua gim terakhir sehingga dia menutup pertandingan eksibisi itu dengan mengalahkan Ouschan dengan skor 5-2.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1495 seconds (0.1#10.140)
pixels